Komentar Salah Satu Perusahaan Fintech
Kembali melansir dari Tribun, CEO & Co-Founder Akseleran, Ivan Tambunan menyebut bahwa rencana bunga kredit pinjol turun 50 persen adalah jawaban dari permintaan Presiden Jokowi.
Ia pun mengklaim kalau penurunan bunga pinjaman itu sendiri tidak akan berdampak ke perusahaannya.
Pasalnya Akseleran dikatakan Ivan memiliki jumlah bunga rata-rata sebesar 18 persen per tahun atau 0,05 persen per hari.
Baca Juga: Pemerintah Tegas! Tidak Usah Bayar Cicilan Pinjol Ilegal Meski Ditagih
"Perlu masyarakat pahami bahwa pelakufintech lending itu berbeda-beda," ungkap Ivan.
Ada perusahaan yang menyasar segmen produktif UMKM dengan bunga di kisaran 18 persen per tahun, atau perusahaan yang menargetkan sektor konsumtifcash loan dengan penawaran tenor pendek.
"Biasanya, pinjamannya hanya sebesar Rp 1 juta dengan tenor 1 bulan," jelasnya.
(*)