Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

OPPO Perkenalkan Teknologi Kamera Yang Lebih Terang dan Stabil

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 19 Agustus 2021 | 17:30
Pemaparan Simon Liu, Director of Imaging, OPPO
Bagus

Pemaparan Simon Liu, Director of Imaging, OPPO

Laporan Wartawan Nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma

nextren.com - OPPO menjadi salah satu merek smarpthone yang memiliki fokus cukup besar di bidang teknologi kamera.

Setiap tahunnya selalu ada teknologi baru yang diperkenalkan, termasuk di tahun 2021 ini dengan berbagai segala rintangan yang kita hadapi juga.

Bertempat di Shenzhen Tiongkok, OPPO melalui acara 2021 OPPO Future Imaging Technology Launch Event memperkenalkan serangkaian teknologi dalam bidang kamera smartphone.

Ada beberapa teknologi yang diperkenalkan OPPO kali ini yaitu sensor RGBW generasi terbaru, Zoom Optik 85-200mm, teknologi OIS 5sumbu dan kamera bawah layar generasi terbaru.

Baca Juga: OPPO Luncurkan Teknologi Under-Screen Camera, Bikin Gambar Lebih Baik

Tidak hanya soal bagaimana kamera menangkap cahaya, tapi juga sejumlah teknologi pendukung untuk pengalaman fotografi yang lebih baik bagi pengguna seperti stabilisasi, zoom, dan bentuk smartphone.

Semua teknologi tersebut bisa terwujud berkat sejumlah tim R&D OPPO yang tersebar di berbagai negara seperti Tiongkok, Jepang, India, Amerika Serikat dan belahan dunia lain.

Tim ini bertanggung jawab untuk menciptakan sejumlah produk OPPO dengan teknologi pencitraan yang dikembangkan sendiri seperti yang ditemukan pada seri Reno.

Melalui teknologi ini juga, OPPO fokus pada penerapan teknologi pencitraanyang dikembangkan sendiri dan semakin memperkuat kerja samanya dengan mitra industri untuk memberikan pengalaman pencitraan yang lebih baik kepada pengguna.

Lalu bagaimana teknologi-teknologi ini dapat membawa pengalaman fotografi smartphone lebih baik dari sebelumnya ?

Sensor RGBW Baru

OPPO mengembangkan sensor RGBW (Red-Green-Blue-White) terbaru yang disebut dapat menangkap 60% cahaya lebih banyak dari sebelumnya dan mengurangi noise hingga 35%.

Hal ini terwujud berkat sub-piksel putih tambahan (White), teknologi DTI (Deep Trench Isolation) yang inovatif, dan algoritma 4-in-1 piksel yang dikembangkan sendirioleh OPPO.

Sensor RGBW terbaru dari OPPO

Sensor RGBW terbaru dari OPPO

Berkat proses yang canggih, sensor ini dapat meningkatkan tingkat daya komputasi yang diperlukan untuk menjalankan algoritma yang cukup kompleks dan memaksimalkan jumlah data yang diekstraksi melalui sensor white pixel.

Hal ini dapat berdampak pada warna yang lebih akurat dan kualitas gambar yang lebih baik saat pengguna mengambil gambar menggunakan kamera smartphone OPPO.

Baca Juga: 6 Fitur Kamera OPPO Reno6, Bisa Bikin Video Sinematik Cuma Sekali Klik

Baca Juga: Bikin Foto Media Sosial Tampil Menarik di Kamera OPPO Reno5 F

OPPO 85-200mm Continuous Optical Zoom

Tidak sampai di sensor, OPPO juga mengembangkan lensa zoom yang memiliki pergerakan lebih halus dengan cara mendesain ulang lensa tersebut.

Sistem lensa ini menggunakan perpaduan material plastik dan kaca, serta teknologi inovatif tunnel magnetoresistance sensor & motor pemandu yang menjamin pergerakan lensa lebih halus dibandingkan pendahulunya.

Teknologi kamera Zoom 85 - 220mm OPPO

Teknologi kamera Zoom 85 - 220mm OPPO

Sehingga pengguna dapat melihat pergerakan zoom yang lebih halus di segala rentang mulai dari 85mm sampai 200mm seperti menggunakan kamera tele profesional.

Tidak hanya pergerakan yang halus, teknologi ini juga disebut mengatasi isu white balance yang tidak akurat atau bias.

Baca Juga: Cara Membuat Video bokeh di HP OPPO Reno6 Yang Estetik Seperti Pro

OPPO Five-Axis OIS

Teknologi Optical Image Stabilization atau OIS menjadi cukup penting ketika mengambil foto di malam hari atau melakukan pengambilan video dengan smartphone.

Teknologi OIS 5 sumbu OPPO

Teknologi OIS 5 sumbu OPPO

Kali ini OPPO mengembangkan sistem stabilisasi optik yang dapatmenggerakan sensor dan lensa ke arah 5 sumbu (Five-Axis) saat pergerakan dirasa cukup besar dengan tambahan sistem algoritma.

Teknologi ini memungkinkan sudut stabilisasi maksimum ±3°, tiga kali lebih besar dari teknologi OIS tradisional pada perangkat smartphone, sementara sensor juga dapat bergeser dengan presisi 2μm.

Hal ini akan berdampak pada peningkatan Kinerja Kompensasi hingga 65%, yang hasilnya gambar yang lebih stabil baik pada saat mengambil foto di malam hari ataupun mengambil perekaman video.

Teknologi Kamera Bawah Layar

Terakhir, OPPO juga memperkenalkan teknologi yang sedang banyak dibicarakan saat ini yaitu kamera bawah layar atau UDC.

Teknologi ini memungkinkan kamera untuk diletakkan di bawah layar yang berdampak pada tampilan smartphone yang lebih bersih tanpa notch.

Teknologi kamera bawah layar milik OPPO.
OPPO Indonesia

Teknologi kamera bawah layar milik OPPO.

Baca Juga: Fitur-Fitur Video OPPO Reno6 Untuk Para TikTokers Yang Kreatif

Posisi tersebut bisa terwujud berkat beberapa modifikasi yang dilakukan oleh OPPO seperti Layar dengan geometri pixel 440-PPI, kabel transparan dan desain baru memberikan kualitas tampilan dan pengalaman visual yang lebih halus.

Dengan sistem algoritma yang cerdas, kamera bawah layar ini tetap akan menghasilkan gambar yang jernih dan natural setelah dilatih dengan ribuan gambar dalam proses pengembangannya.

Hal ini pun juga menjawab isu perubahan hasil cahaya atau gambar yang terjadi karena posisi sensor kamera yang berada di bawah layar.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x