Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - 6 laptop ASUS ROG dan TUF Gaming rilis di pasar Indonesia pada hari Senin (20/9) siang.
Dalam acara peluncuran yang diselenggarakan dengan tema "Infinite Possibilites", ASUS menawarkan jajaran laptop gaming ASUS ROG dan TUF Gaming yang ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 6000 Series.
"Hadirnya jajan laptop gaming ROG kali ini membuktikan ROG kembali tampil sebagai brand laptop gaming terdepan yang selalu konsisten menghadirkan teknologi dan inovasi terkini di Indonesia," ucap ASUS Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin.
Secara rinci, laptop ASUS ROG dan TUF Gaming yang baru meluncur di Tanah Air tersebut ialah, ROG Strix G15/G17, ROG Flow X13, ROG Zephyrus G15, ROG Zephyrus G14, ROG Zephyrus Duo 16, dan TUF Gaming A15.
Kemampuan Laptop ASUS ROG dan TUF Gaming Terbaru
Dibekali Prosesor AMD Ryzen 6000 Series
ASUS membenamkan prosesor AMD Ryzen 6000 Seres untuk seluruh jajaran laptop ASUS ROG dan TUF Gaming terbaru.
Penyematan prosesor teranyar dari AMD itu dikatakan dapat memberikan performa yang jauh lebih baik dari generasi sebelumnya.
Baca Juga: ASUS Indonesia Akan Jual Laptop Gaming CPU AMD Ryzen Terbaru Bulan Ini, Siapkan Tabunganmu!
Namun tidak hanya itu, penghematan daya yang bisa dilakukan oleh perangkat juga diklaim memiliki efisiensi daya yang tinggi, sehingga mampu mengoptimalkan baterai laptop.