Follow Us

Siapin Tabunganmu, ASUS Turunkan Harga GPU RTX 30-Series Hingga 25% Mulai 1 April!

Gama Prabowo - Rabu, 30 Maret 2022 | 19:05
ASUS RTX 30-series
Asus

ASUS RTX 30-series

Nextren.com - Masyarakat global telah mengalami masalah kelangkaan GPU sejak pandemi COVID-19 berlangsung.

Tingginya permintaan masyarakat dan kelangkaan komponen menyebabkan harga GPU melambung tinggi.

Ditambah lagi, banyak penambang mata uang kripto yang memborong GPU gaming untuk aktivitas mining.

Baca Juga: Nvidia Umumkan 3 GPU Mobile Baru untuk Laptop Gaming Entry-Level

Namun, kelangkaan dan mahalnya GPU gaming ini akan berakhir pada bulan April mendatang.

Pasalnya, ASUS mengumumkan bahwa perusahaan akan memangkas harga GPU Nvidia RTX 30-series.

Tak main-main, ASUS mengatakan bahwa penurunan harga akan dilakukan hingga 25% dari harga sebelumnya.

Adapun GPU Nvidia RTX 30-Series yang akan turun harga meliputi RTX 3050, RTX 3060, RTX 3080, RTX 3070, dan RTX 3090.

Foto GPU Nvidia Geforce RTX 3080
Tomsguide.com

Foto GPU Nvidia Geforce RTX 3080

ASUS mengatakan bahwa perusahaan akan mulai menerapkan penurunan harga GPU Nvidia RTX pada 1 April 2022.

Vendor gaming asal China tersebut juga mengungkapkan bahwa penurunan harga GPU akan diperluas ke model lain selama akhir tahun 2022.

Penurunan harga GPU gaming cukup menjanjikan bagi para gamer karena membawa potongan harga yang cukup besar.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest