Kinerja Snapdragon 8 Gen 1 ini disebut 20 persen lebih kencang dari Snapdragon 888 namun sekaligus 30% lebih hemat daya.
Dipadukan dengan memori RAM 12GB dan internal 256GB, kinerjanya tentu sangat menjanjikan.
Ditambah lagi sistem pendingin khusus, yaitu Stainless Steel Vapor Cooling System Max, membuat kinerja kencangnya bisa dinikmati berlama-lama tanpa khawatr panas.
Meski bodinya tampak tipis dan ringan, ternyata kapasitas baterainya besar, yaitu 5000mah.
Baca Juga: SIM Card Ejector iPhone SE 2022 Jadi Bahan Perdebatan, Ini Penyebabnya
Dengan charger cepat SuperDart 65Watt, baterainya bisa diisi dari kosong hingga penuh dalam 33 menit.
Lalu untuk jaringan internet, semua sudah tersedia di realme GT2 Pro, yaitu jaringan 2G/3G/4G bahkan 5G sudah aktif semuanya untuk jaringan operator di Indonesia.
Antarmukanya menggunakan realme UI 3.0 yang minimalis namun powerfull, dengan basis Android 12.
Always on display, yg bisa diatur agar selalu tampilkan jam dan tggll, informasi
Harga dan Ketersediaan
Realme GT 2 Pro dengan varian 12GB/256GB tersedia dalam dua pilihan warna, Paper White dan Steel Black.
Harga resminya dibandrol Rp 9,9 juta secara eksklusif di Shopee, Akulaku dan realme.com.