Follow Us

Update Telegram Bawa Fitur Blur dan Spoiler Foto, Makin Seru Nih!

Khoiruddin Yusup - Selasa, 03 Januari 2023 | 19:30
Ilustrasi Telegram
Telegram

Ilustrasi Telegram

Fitur Public Photo Telegram
Telegram

Fitur Public Photo Telegram

Jika sebelumnya pengguna telah membatasi visibilitas gambar profil hanya untuk kontak mereka, Telegram sekarang juga memberi pengguna opsi untuk mengatur gambar profil publik yang bisa dilihat semua orang.

Di sisi lain, pengguna juga dapat mengatur visibilitas gambar profil menjadi "nobody" jika tidak ingin siapa pun di aplikasi melihat gambar dan bahkan kontak mereka.

Telegram telah menambahkan beberapa fitur minor dalam pembaruan terbarunya.

Fitur-fitur tersebut termasuk emoji animasi dan interaktif baru, animasi progres baru di Android, serta kemampuan admin grup untuk menyembunyikan daftar anggota mereka.

Baca Juga: Tak Pernah Beri Kode OTP ke Siapapun Tapi m-Banking Tetap Bobol? SMS to Telegram Biang Keladinya

Selain itu, paket pembaruan juga mencakup beberapa fitur lain yang telah ditambahkan Telegram dalam beberapa bulan terakhir.

Diantaranya adalah kemampuan pengguna untuk mendaftar tanpa nomor telepon dan transkripsi video untuk pengguna Premium.

Tentunya tambahan ini berguna bagi pengguna Telegram yang mencari fitur-fitur baru dan meningkatkan pengalaman mereka.

Nah itulah berita mengenai fitur blur dan fitur lainnya di update terbaru telegram sobat Nextren.

Apabila kalian penasaran dengan berita teknologi dan tren lainnya, pantengin terus website Nextren ya!

(*)

Source : Telegram

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest