Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Canon Indonesia Kenalkan Lensa RF 135mm f/1.8 dan Canon Speedlite EL-5

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 15 Desember 2022 | 20:00
Lensa RF 135mm f/1.8L IS USM (kiri) dan Canon Speedlite EL-5 (kanan) resmi dihadirkan ke Indonesia
Bagus

Lensa RF 135mm f/1.8L IS USM (kiri) dan Canon Speedlite EL-5 (kanan) resmi dihadirkan ke Indonesia

Nextren.com - Bertepatan dengan hadirnya kamera Canon EOS R6 Mark II di Indonesia, PT Datascrip juga menghadirkan lensa dan flash yang cocok untuk melengkapi kamera mirrorless full frame tersebut.

Kedua benda tersebut adalah lensa RF 135mm f/1.8L IS USM dan Canon Speedlite EL-5.

Keduanya dapat menjadi combo yang cocok bagi kamera - kamera Canon EOS R series bagi para profesional yang ingin mengabadikan momen dengan kualitas gambar yang tinggi dan tajam.

Lensa Tele 135m

Lensa RF 135mm f/1.8L IS USM adalah lensa tele medium (85mm - 135mm) yang memiliki perspektif yang cukup unik dan bisa menghasilkan depth of field yang lebih dangkal nan indah.

Lensa ini sudah memiliki fitur Auto Focus dengan teknologi Nano USM yang cepat dan senyap, serta teknologi Image Stabilizer.

Jika dipasangkan pada kamera canon EOS R tanpa stabilisasi internal, maka stabilitas gambar bisa mencapai 5 stop.

Sampel foto dari lensa RF 135mm f/1.8L IS USM
Bagus

Sampel foto dari lensa RF 135mm f/1.8L IS USM

Sedangkan pada kamera EOS R dengan stabilisasi bisa mencapai 8 stop.

Lensa ini terdiri dari 17 elemen lensa dalam 12 grup, termasuk 3 elemen lensa ultra-low dispersion untuk meminimalisir blur dan pantauan cahaya.

Lensa bagian luar sudah menggunakan Coating Air Sphere yang diklaim bisa mengurangi flare dan ghosting yang signifikan.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x