Follow Us

Elon Musk Turunkan Biaya Verifikasi Akun Centang Biru Twitter Menjadi Rp 125 ribu

Maulani Mulianingsih - Rabu, 02 November 2022 | 11:30
Ilustrasi Elon Musk dan logo Twitter
TechCrunch

Ilustrasi Elon Musk dan logo Twitter

Nextren.com - Elon Musk menurunkan biaya verifikasi akun Twitter yang semula Rp 312 ribu menjadi Rp 125 ribu.

Elon Musk menyampaikan konfirmasi turunnya biaya verifikasi akun Twitter ini melalui cuitan di akun Twitternya.

Belum genap seminggu Elon Musk menjadi pemilik Twitter, ia sudah membuat kebijakan yang berubah-ubah.

Sebenarnya hal tersebut bukan cuma sekali atau dua kali, saat proses akuisisi Twitter berlangsung saja Elon Musk sempat membatalkannya.

Baca Juga: Elon Musk Jadi Akusisi Twitter, Setelah Sebelumnya Membatalkan

Bukan hanya itu, ia juga pernah mencuitkan rencananya untuk membeli klub bola Manchester United, namun beberapa jam kemudian ia mengkonfirmasinya bahwa cuitan tersebut hanyalah candaan.

Baca Juga: Elon Musk Berulah Lagi, Ternyata Rencana Beli Manchester United Cuma Candaan

Mengetahui Elon Musk kerap mengeluarkan ide yang berubah-ubah, tak heran jika Elon Musk menurunkan biaya verifikasi akun Twitter hanya berselang beberapa hari.

Apalagi sejak kebijakan tersebut diumumkan banyak orang yang tidak setuju, bahkan menolaknya, penolakan tersebut disampaikan langsung kepada Elon Musk melalui twitter dan dibalas

Penolakan tersebut disampaikan oleh seorang Novelis, Stephen King, melalui cuitannya ia mengatakan enggan membayar $20 atau sekitar Rp 312 ribu hanya untuk mempertahankan centang birunya.

Source : ARS Technica

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest