Foto isi channel Telegram Bjorkanism. (Sumber: istimewa)
Melansir Kompas.tv, Bjorka juga berulah di akun Instagram-Nya yang juga mengucapkan ulang tahun dan sekaligus berbuat doxing dengan membocor kan data pribadi Menteri.
Doxing merupakan penyebaran informasi pribadi seorang individu atau organisasi kepada publik dan menimbulkan perspektif (framing) yang salah terhadap pemilik data.
Penyebaran tersebut dilakukan tanpa seizin pemilik data.
Tanggapan Netizen
Ketika data Menteri Johnny terbongkar, netizen Indonesia memiliki beragam tanggapan.
Baca Juga: Ramai Kebocoran Data, Hyundai Klaim Data Aplikasi BlueLink Aman: Kita Bisa Menjamin
Adapun kasus kebocoran data sudah empat yang terjadi, dimulai dari kebocoran data pelanggan IndiHome, data pelanggan PLN, 1,3 miliar data kartu SIM, dan 105 juta data kependudukan warga Indonesia.
Ditambah yang terakhir 697 ribu dokumen Presiden Republik Indonesia.
Menkominfo pun memberi dukungan untuk Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) untuk segera menyelesaikan permasalahan ini.
Baca Juga: 5 Provider Ini Tercatat Dalam Kebocoran Data 1,3 Miliar Registrasi SIM