Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Review Aplikasi blu by BCA Digital, Bank Digital Baru Pesaing Jenius

Fahmi Bagas - Sabtu, 03 Juli 2021 | 12:44
Review aplikasi blu by BCA Digital yang akan jadi pesaing baru Jenius.
Nextren

Review aplikasi blu by BCA Digital yang akan jadi pesaing baru Jenius.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Adopsi penggunaan bank digital di Indonesia nampaknya tengah mengalami peningkatan dari jumlah konsumen.

Kondisi tersebut dapat dilihat dari langkah BCA untuk merilis sebuah aplikasi bernama blu by BCA Digital yang hadir sebagai bank digital terbaru yang bisa dipilih oleh konsumen.

Mencatat dari keterangan di Google Play Store, blu by BCA Digital baru saja dirilis pada tanggal 17 Juni 2021 lalu.

Jadi aplikasi yang satu ini masih berusia cukup muda, kurang dari satu bulan sejak perilisan perdananya.

Baca Juga: Cara Cek Mutasi Rekening BCA Secara Otomatis, Bisa Sambil Chating Loh

Kendati demikian, blu by BCA nampaknya akan menjadi bank digital pesaing Jenius yang sudah ada sejak beberapa tahun lalu.

Oleh karena itu, menarik untuk Nextren mengulas atau review aplikasi blu by BCA Digital.

Penasaran seperti apa aplikasinya? Simak selengkapnya berikut ini.

Pendaftaran blu by BCA Digital

Pada langkah awal penggunaan aplikasi tersebut, kamu diharuskan untuk mendaftarkan diri menggunakan nomor telepon.

Kemudian ada beberapa syarat yang perlu kamu penuhi seperti, usia minimal 17 tahun, punya E-KTP, warga negara Indonesia, dan tidak memiliki kewajiban pajak di negara lain.

Baca Juga: Viral Penipuan Toko Online Rugikan Konsumen Hingga Rp 23 Juta, BCA Sigap Blokir Rekening GrabToko

Lalu siapkan juga beberap data penting seperti E-KTP, NPWP (opsional), dan koneksi internet yang lancar.

Nantinya akan ada kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor yang sudah didaftarkan tadi.

Kemudian kamu bisa langsung isi email dan kode referal atau voucher (jika ada).

Baca Juga: Cara Terbaru Top Up Kartu Flazz BCA, Kini Makin Gampang Lho!

Langkah selanjutnya, aplikasi mengharuskan kamu membuat password akun blu by BCA Digital dengan kriteria minimal 8 karakter, simbol, angka, dan huruf besar&kecil.

Setelah itu kamu bisa langsung mengunggah beberapa data pribadi seperti Foto E-KTP, Foto Selfie, dan Foto NPWP (opsional).

Kemudian kamu bisa mengisi data-data pribadi lainnya mulai dari alamat domisili, alamat kantor, hingga jumlah penghasilan.

Dalam pengisian data tersebut juga akan ada opsi tujuan pembukaan rekening bank digital blu by BCA Digital seperti berinvestasi, bertransaksi, atau menabung.

Kalau semuanya sudah selesai, maka sekarang kamu harus melakukan video call dengan tim haloblu untuk bisa membuka rekening bank digital.

Baca Juga: 5 Dompet Digital yang Bisa Kirim Uang ke Rekening Tanpa Potongan

Administrasi blu by BCA Digital

Dari sambungan video yang Nextren lakukan, tercatat beberapa poin penting terkait administrasi dari blu by BCA Digital, yaitu:

1. Saldo maksimal tidak diberlakukan

2. Bebas biaya administrasi per bulan

Baca Juga: Cara Transfer ShopeePay ke Rekening Bank dan Lama Pencairannya

3. Tidak ada kartu ATM atau debit

Lalu kalau proses aktivitasi sudah selesai, maka kamu harus menunggu kurang lebih selama 1 jam untuk bisa mulai menjalankan fitur-fitur di aplikasi blu by BCA Digital.

Menu Utama aplikasi blu by BCA Digital

Dalam aplikasi bank digital pesaing Jenius ini terdapat tiga menu utama yaitu BluSaving, BluGether, dan BluDeposit.

BlueSaving dapat digunakan untuk kamu yang memiliki rencana menabung untuk berbagai macam keperluan masa depan dengan 10 rekening tabungan.

Baca Juga: Akun Palsu Customer Service Bank Ramai di Twitter, Korban Habis Jutaan

Aplikasi blu by BCA Digital, bank digital baru calon pesaing Jenius.
blu by BCA Digital

Aplikasi blu by BCA Digital, bank digital baru calon pesaing Jenius.

Lalu BlueGether dapat dijadikan sebagai tabungan dengan fungsi tabungan bendahara bersama dengan pengguna blu by BCA Digital lainnya.

Dan BluDeposit dapat dipakai untuk kamu yang ingin membuka deposito secara mudah dan ringkas.

Baca Juga: Mandiri Luncurkan Kartu Kredit Shopee Dengan Berbagai Keuntungan

Fitur-fitur aplikasi blu by BCA Digital

Untuk keberagaman fiturnya sendiri tercatat ada 5 fitur yang mampu membantu para penggunanya, sebagai berikut:

1. Transfer

Fitur yang satu ini akan membuat kamu sebagai pengguna blu by BCA Digital bisa melakukan transfer uang ke nomor rekening lain.

Pihak aplikasi juga akan menawarkan biaya transfer gratis selama 20 kali transaksi selama 2 bulan.

Baca Juga: Transaksi Digital Marak, Jenius Bikin Program Bantu Milenial Kelola Uang

2. Bayar/Beli

Berikutnya ada fitur Bayar/Beli yang bisa dipakai untuk kamu yang ingin membayar sejumlah tagihan atau membeli produk.

Tercatat ada pembelian pulsa, paket data, tagihan pascabayar, dan TV kabel.

3. Top Up E-Money

blu by BCA Digital juga dapat digunakan sebagai aplikasi top up dompet digital.

Baca Juga: Konsumen Makin Malas, Upaya GoJek Caplok Bank Jago Bakal Untungkan Konsumen

Sejauh ini terlihat baru ada dua dompet digital yang bisa diisi melalui blu by BCA Digital yaitu Gopay dan OVO.

Kemungkinan besar dalam beberapa waktu ke depan, layanan tersebut akan ditambah, mengingat jumlah dompet digital di Indonesia cukup beragam.

4. Bayar Pakai QR

Kemudian ada fitur Bayar Pakai QR yang menandakan bahwa aplikasi blu by BCA Digital sudah terintegrasi dengan QRIS.

Jadi kamu bisa berbelanja dengan membayarnya menggunakan QR yang ada di aplikasi tersebut.

Baca Juga: Bikin Konten Prank Perampokan Bank, YouTuber Ini Batal Dipenjara

5. Tarik Tunai

Terakhir ada fitur Tarik Tunai yang bisa kamu lakukan dengan dari aplikasi blu by BCA Digital ke ATM BCA terdekat.

Menariknya, BCA tidak akan meminta biaya admin pada setiap transaksi tarik tunai yang dilakukan.

Kesimpulan

Dengan semua hal yang Nextren temukan saat menilai aplikasi blu by BCA Digital, disimpulkan kalau aplikasi yang satu ini akan memudahkan kamu terutama bagi nasabah BCA.

Baca Juga: Cara Registrasi Akun Aplikasi Bank Jago, Cukup Modal KTP Doang!

Sebab beberapa fiturnya akan meningkatkan pengalaman saat mengatur keuangan dari ATM konvensional ke bank digital.

Lalu layanan video call dengan customer service atau timblu yang yang bisa dilakukan mulai dari pukul 06.00 sampai 23.59 WIB pun juga menjadi nilai positif yang ada pada blu by BCA Digital.

So, seperti itu lah review Nextren terkait aplikasi blu by BCA Digital yang bisa menjadi pesaing Jenius.

Semoga informasi ini dapat membantu kamu yang penasaran terkait aplikasi bank digital baru.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x