Follow Us

Redmi K40 Gaming Meluncur, Speknya Saingan Dengan ROG Phone 5

Zihan Fajrin - Rabu, 28 April 2021 | 16:00
Siluet Redmi K40 Gaming yang meluncur di China.
Android Central

Siluet Redmi K40 Gaming yang meluncur di China.

Nextren.com - Setelah menunggu beberapa waktu, akhirnya hp gaming dari Redmi yaitu K40 Gaming hadir di pasar smartphone China.

Bila dilihat dari spesifikasinya, ada beberapa yang sama seperti yang disebutkan pada rumor sebelum peluncuran.

Spek ini bisa dikatakan menjadi saingan ASUS ROG Phone 5 versi terjangkaunya.

Karena Redmi K40 Gaming Edition dihadirkan dengan beberapa keunggulan yang mungkin bisa dibandingkan kembali oleh konsumen, dari sisi layar, desain, hingga peforma.

Baca Juga: Xiaomi Hadirkan Diskon Sambut Gajian, Dari POCO X3 Hingga Redmi 9T

Redmi K40 Gaming Edition ditenagai dengan prosesor MediaTek Dimensity 1200 6nm, berbeda dengan hp di seri Redmi K40 lainnya.

Para saudaranya yang lain menggunakan chipset seperti Snapdragon 870 dan 888 yang memang saat ini sudah banyak disematkan di hp flagship.

Namun, hp gaming tidak hanya bergantung pada chipset saja, harus ada spesifikasi lainnya yang mendukung.

Lihat desain Redmi K40 Gaming Edition dan spesifikasi lainnya seperti kamera dan baterai di halaman selanjutnya yuk.

Prosesor di Redmi K40 Gaming Edition akan ditemani dengan RAM hingga 12GB dan penyimpanan 256GB, akan ada pilihannya.

Kapasitas baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 67W, yang diklaim bisa mengisi daya hingga penuh dari 1% hanya butuh 42 menit.

Bila klaim tersebut benar, pastinya sangat menarik untuk menggunakan hp gaming ini.

Redmi K40 Gaming Edition meluncur di pasar China.
Android Central

Redmi K40 Gaming Edition meluncur di pasar China.

Pada bagian layar Redmi K40 Gaming Edition menggunakan panel FHD+ AMOLED 6,67 inci dengan kecepatan refresh 120Hz, dukungan HDR10+, dan tingkat sampling rate 480Hz.

Baca Juga: HP Redmi Akan Hadir Dengan Peforma Gaming di Akhir Bulan April

Meskipun ini merupakan hp gaming, tidak lengkap rasanya jika tidak ada kemampuan kameranya.

Di bagian belakang Redmi K40 Gaming Edition terdapat kamera tiga lensa dengan sensor utama 64MP, lensa ultrawide 8MP, dan lensa makro 2MP.

Untuk menambah pengalaman gaming yang baik, Redmi K40 Gaming Edition memiliki speaker stereo dari JBL dengan Dolby Atmos.

Bila konsumen melihat dari sisi spesifikasi mungkin masih mengandalkan ASUS ROG Phone 5, tetapi jika dari sisi harga bisa memilih Redmi K40 Gaming Edition, cek harganya di halaman selanjutnya.

Melansir Android Central, Redmi K40 Gaming Edition dibanderol mulai dari 1.999 yuan atau sekitar 4,5 juta Rupiah untuk versi 6GB+128GB.

Sedangkan untuk Redmi K40 Gaming Edition varian 12GB/256GB seharga 2.699 yuan atau sekitar 6 juta Rupiah.

Untuk kehadirannya di luar pasar China belum dikonfirmasi oleh Redmi, kita tunggu saja ya sobat Nextren.

(*)

Source : android central

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest