Follow Us

Transformasi Digital XL Axiata untuk Efisiensi dan Efektivitas Lewat SAP S/4HANA Cloud

Wahyu Subyanto - Selasa, 20 Oktober 2020 | 21:05
Ilustrasi SAP S4HANA Cloud
delawareconsulting

Ilustrasi SAP S4HANA Cloud

Perusahaan saat ini disebut telah menggunakan layanan SAP untuk seluruh proses bisnis mulai dari order to cash, procure to pay, record to report dan hire to retire. Selain itu, SAP S/4HANA Cloud juga terintegrasi dengan sistem manajemen inti disekitarnya, seperti manajemen tower, sourcing, manajemen aset jaringan, dan billing.

Baca Juga: Viral 3x3 Instagram di Twitter, Begini Maksud dan Cara Mengikutinya

Jajaran direksi XL Axiata luncurkan penerapan SAP 4HANA.jpg
xl

Jajaran direksi XL Axiata luncurkan penerapan SAP 4HANA.jpg

Keunggulan lainnya dari SAP S/4HANA Cloud adalah memberikan infrastruktur TI yang lebih sederhana dan efisien, yang mampu menyediakan source of truth tunggal bagi keuangan ataupun data perusahaan lainnya.

SAP S/4HANA Cloud juga bisa membantu managemen untuk membuat keputusan yang lebih strategis lewat input dari dashboard keuangan yang memberikan wawasan secara realtime.

Pada akhirnya, hal ini membuat XL Axiata lebih lincah dalam merespon pasar.

Selain itu, layanan cloud ini membantu XL Axiata untuk memenuhi peraturan International Financial Reporting Standards (IFRS) 16.

Perusahaan juga telah menggunakan solusi Line of Business (LoB) SAP Cloud lainnya seperti Success Factors untuk solusi operasional HR yang mencakup seluruh proses mulai dari hire hingga retire, dan SAP Concur untuk manajemen berbagai pengeluaran mulai dari perjalanan dinas hingga reimbursements – semuanya terintegrasi dengan SAP S/4HANA Cloud.

XL Axiata berkolaborasi dengan SAP Services agar implementasi SAP S/4HANA Cloud berjalan dengan baik.

Tim SAP Services memandu proses transformasi end-to-end, mulai dari scoping awal, perencanaan business case, migrasi, hingga project management and support.

Seluruh proyek disesaikan sesuai jadwal dan secara off-site karena adanya PSBB COVID-19.

Baca Juga: Epson Indonesia Akui Bisnisnya Sempat Anjlok Akibat Kebijakan PSBB di Indonesia

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest