Nextren.com - Teknologi koneksi jaringan dihadirkan untuk mempermudah proses komunikasi dari jarak jauh.
Masyarakat dunia pun saat ini sedang diperkenalkan dengan kemampuan jaringan terbaru yaitu 5G.
Bukan hanya negara maju, sejumlah negara berkembang pun turut mencoba untuk mengadakan jaringan tersebut.
Baca Juga: NASA Buat Peta Khusus Untuk Data Wilayah yang Alami Kekurangan Air
Pengembangan teknologi itu pun nampaknya akan dilakukan bukan hanya di bumi.
Melansir dari Engadget, NASA sebagai lembaga antariksa Amerika Serikat dilaporkan sedang mencoba untuk membangun koneksi jaringan di bulan.
Alih-alih 5G, NASA ingin menjajal kemampuan koneksi 4G LTE terlebih dahulu.
Langkah itu tentu saja bisa tidak dilakukan NASA sendirian.
Sebuah perusahaan jaringan telekomunikasi digandenguntuk membuatnya.
NASA meminta bantuan dari Nokia yang memiliki kapasitas dalam pembangun koneksi jaringan.
Ya sebagai informasi, bisnis jaringan telekomunikasi Nokia masih benar-benar dimililiki Nokia sepenuhnya. Berbeda dengan bisnis smartphone yang lisensinya sudah dikerjasamakan kepada perusahaan China, HMD Global.
Perusahaan teknologi asal Finlandia itu dirumorkan telah mendapatkan dana dari NASA sebesar 14,1 juta USD atau sekitar 208 milyar Rupiah.