Follow Us

Nomor Hape Dikloning, Tabungan Rp 400 Juta Dokter di Surabaya Ini Ludes 7 Menit Setelah Simcard Ditutup

None - Sabtu, 17 Oktober 2020 | 19:48
Ilustrasi simcard
Tribun

Ilustrasi simcard

Nextren.com - Kasus pembobolan rekening hingga ratusan juta kembali terjadi, dengan modus kloning nomor ponsel.

Sebelumnya sebuah kasus besar juga pernah terungkap saat wartawan senior Ilham Bintang yang sedang berada di Australia, dikloning nomor ponselnya, lalu dikuras tabungannya hingga ratusan juta.

Kasus-kasus kecil lain juga beberapa kali terjadi, dengan modus yang tak jauh berbeda.

Tahun lalu, kasus bobolnya rekening Ilham Bintang lewat kloning nomor ponsel terjadi dengan bantuan KTP palsu, sedangkan kali ini tanpa kartu identitas sama sekali.

Baca Juga: Ini Cara Mengatasi Lupa Password Instagram, Jangan Panik Ya!

Baca Juga: Kronologi Bobolnya Rp 300 Juta Rekening Wartawan Senior, Ambil Alih Nomor Hape Dengan KTP Palsu

Kali ini, tabungan dokter Eric Priyo Prasetyo (43) sebesar Rp 400 juta raib, setelah nomor ponsel milinya dikloning.

Eric, melalui kuasa hukumnya, Yusron Marzuki menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Mei 2019.

Saat itu Eric dihubungi oleh orang yang mengaku CS Bank Danamon.

Orang itu mengatakan bahwa Eric terdaftar pada layanan bank yang menyajikan harga-harga komoditas, valas, dan saham.

Biayanya akan didebet otomatis dari rekening.

Eric sempat mengonfirmasi ke Bank Danamon di Jalan Panglima Sudirman Surabaya.

Editor : Wahyu Subyanto

Latest