Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Cara Menjaga Kesehatan di Kala Pandemi Lewat Trainer Pribadi OPPO Watch

Wahyu Subyanto - Senin, 28 September 2020 | 21:18
Ilustrasi pengguna OPPO Enco Series dan OPPO Watch Series
OPPO

Ilustrasi pengguna OPPO Enco Series dan OPPO Watch Series

Nextren.com - Menerapkan gaya hidup sehat kini sudah menjadi sebuah tren positif yang berkembang di sebagian besar kota di Indonesia.

Apalagi, gaya hidup sehat menjadi salah satu solusi yang baik di kala menghadapi pandemi seperti saat ini. Dengan berbekal tubuh sehat maka imunitas kita akan terjaga dalam melawan serangan infeksi virus seperti Covid-19.

Beberapa tips sehat ini dapat diterapkan untuk menjaga pola hidup sehat:

1. Jaga Asupan Makan dengan Konsumsi Buah dan Sayuran

Di masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) sebaiknya kita tidak malas untuk mengonsumsi buah dan sayuran.

Memang seringkali kita tergoda dengan banyak tawaran makanan siap saji atau junk food yang mudah dipesan lewat aplikasi online.

Baca Juga: Cara Merapikan Teks Copy Paste di Microsoft Word, Cepat dan Mudah!

Sebaiknya, kita mulai mengurangi konsumsi makanan instan tersebut dan justru memperbanyak asupan buah dan sayuran.

Konsumsi buah dan sayur penting bagi tubuh karena merupakan sumber serat, vitamin, sekaligus mineral yang dapat menghindarkan kita dari beragam penyakit.

2. Atur Pola Makan dan Konsumsi Ikan

Selain mengonsumsi produk segar seperti buah dan sayuran setiap hari, kita juga perlu mengombinasikan dengan makanan yang rendah lemak dan gula. Kebiasaan menikmati minuman manis sebaiknya juga dikurangi dan diganti dengan banyak minum air putih atau air mineral.

Konsumsi ikan yang merupakan sumber protein juga penting bagi tubuh.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x