Follow Us

Ini Alasan Sharp Hadir Lagi Lewat 2 Smartphone Flagship di Indonesia

Zihan Fajrin - Rabu, 10 Juni 2020 | 18:34
Tampilan layar Sharp Aquos Zero2
GSM Arena

Tampilan layar Sharp Aquos Zero2

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Sharp pada hari ini hadirkan dua smartphone flagship yaitu Aquos R3 dan Zero2 di Indonesia, (10/6).

Dua produk ini menjadi bukti kebangkitan Sharp dalam absennya perusahaan tersebut yang terakhir di bulan Februari hadirkan Sharp Aquos V.

Sharp diketahui sebagai perusahaan teknologi Jepang yang fokus kepada peralatan teknologi untuk rumah.

Namun di Tahun ini mereka ingin juga fokus terhadap produk AIoT.

Baca Juga: Smartphone Sharp Bangkit Lagi Lewat Aquos R3 dan Zero2 di Kelas Flagship, Hargany a Menarik

Sharp Aquos Zero2

Sharp Aquos Zero2

Alasan Sharp hadirkan smartphone selain berkeinginan untuk menghadirkan produk AIoT, namun juga melihat dari pasar smartphone yang memiliki pencapaian cukup menarik.

"Bila 2,5 juta unit TV akan terjual per tahun, bila di pasar smartphone jumlah tersebut akan terjual per bulan," ujar Ardy AUVI Product Strategy Assistant General Manager PT Sharp Electronics Indonesia.

Dengan alasan tersebut lah Sharp hadirkan kedua smartphone yang diketahui sudah hadir di Jepang pada tahun 2019.

Baca Juga: Pabrik TV Sharp Akan Dijadikan Pabrik Masker Terkait Virus Corona

Sharp Aquos R3 dihadirkan lebih murah dari Zero2 dengan beberapa komponen yang sama yaitu ditenagai dengan chip Snadragon 855.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest