Follow Us

Tolak Larangan Bawa Penumpang, Begini Cara Driver Ojol Cegah Penyebaran Covid-19

Wahyu Subyanto - Kamis, 09 April 2020 | 14:46
GoJek dan Grab
Photo by Shinya Sawai/Nikkei

GoJek dan Grab

Berikut aturan kesehatan yang dibuat oleh asosiasi ojol untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 saat mereka bekerja :

Baca Juga: Jaga Tontonan Anak di Netflix Dengan Lewat Dua Fitur Berikut Ini

Saat bekerja

- Memakai masker, baik masker kesehatan biasa atau masker N-95 yang lebih aman. - Memakai helm SNI dengan penutup wajah. - Memakai sarung tangan yang bersih dan higienis. - Memakai atribut lengkap dan tertutup. - Menutupi bagian leher dengan buff atau syal. - Memakai sepatu tertutup dan kaos kaki. - Berupaya selalu membawa hand sanitizer dan sabun cair antiseptik. - Menghindari kontak dengan penumpang terduga Covid-19. - Menyiapkan plastik atau kantong khusus untuk menyimpan uang kertas atau logam. - Menjaga kebersihan makanan dan minuman yang sehat dan bergizi. - Rajin cuci tangan dengan sabun cair mengandung antiseptik. - Cek kesehatan jika mengalami gejala flu dan batuk.

Baca Juga: Glenn Fredly Meninggal Dunia, Begini Pesannya Untuk Dunia Teknologi

Saat di rumah

- Melindungi keluarga di rumah, caranya dengan menyiapkan disinfektan untuk mencuci atribut ojol dan perlengkapan lain.

- Saat pulang dan memakai atribut ojol, maka dilarang langsung masuk ke dalam rumah, tapi cuci dulu dengan disinfektan.

- Berupaya rajin minum vitamin tambahan untuk menambah imunitas.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest