Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Bertahun-tahun Semua Alat Elektronik Warga di Sleman Rusak Saat Ada Petir, Menara BTS Operator Penyebabnya?

None - Rabu, 15 Januari 2020 | 22:20
BTS Operator
kompas

BTS Operator

"Tempat kita sering kena petir, meteran listrik jebol, TV, kulkas, CCTV, komputer itu rusak, lampu itu sering. Situasi ini sudah berjalan tiga sampai empat tahun yang lalu," ujar Cipta.

Setelah menara dilelang oleh pemilik yang pertama, alat-alat semua diturunkan termasuk sarana pengaman.

Sehingga setelah itu dampaknya mulai dirasakan oleh warga.

"Setelah diambil semua kan layak fungsinya enggak tahu kita, kalau dulu aman-aman saja. Yang dulu di situ kan ada kantornya, ada sekuritinya, ada penerangannya," ujar Cipta.

Awalnya warga meminta agar menara diperbaiki dan sarana pengaman dipasang kembali agar tidak membahayakan warga.

Baca Juga: Pre Order di Indonesia Belum Sampai Seminggu, Galaxy A51 Sudah Habis Terjual

"Kalau elektronik tidak begitu masalah, tapi kalau nyawa terus bagaimana? Yang mau ganti siapa? Jadi yang kita pikirkan itu keselamatan warga, bukan soal kompensasi," ujar dia.

Namun menurutnya permintaan warga itu tidak kunjung dipenuhi.

Bahkan dari beberapa kali mediasi, tidak ada titik temu.

Padahal warga sudah merasakan dampaknya.

Sehingga, warga memutuskan untuk menyegel pintu gerbang menuju menara komunikasi.

Baca Juga: Netizen Ramai Kritik Samsung, Terkait Acara Perilisan Dengan Blackpink

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x