Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Nama di KTP Pria Muslim Asal Malang Ini 'Slamet Hari Natal', Jadi Sering Dianggap Main-main

None - Selasa, 24 Desember 2019 | 11:25
Slamet Hari Natal saat menunjukkan KTP dan SIM miliknya di rumahnya di Jalan Sangadi, RT 24 RW 8, Desa Wonomulyo, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (16/12/2019)
(KOMPAS.COM/ANDI HARTIK)

Slamet Hari Natal saat menunjukkan KTP dan SIM miliknya di rumahnya di Jalan Sangadi, RT 24 RW 8, Desa Wonomulyo, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (16/12/2019)

Nextren.com - Pria 57 yang tinggal di Jalan Sangadi, Desa Wonomulyom Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur selalu menjadi perhatian menjelang natal.

Pria yang sehari-hari bekerja sebagai tukang sampah tersebut memiliki nama unik yakni Slamet Hari Natal.

Oleh keluarganya, pria tersebut dipanggil Slamet.

Namun oleh temannya ia kerap disapa Slamet Yesus dan ada yang memanggilnya natal.

Padahal Slamet adalah seorang muslim.

Baca Juga: Dinilai Mengancam Keamanan, TikTok Dilarang di Lingkungan Tentara AS

“Saya dijuluki Slamet Yesus. Waktu SMP saya dipanggil Natal, bukan Slamet,” katanya saat ditemui Kompas.com, Senin (16/12/2019).

Kelahiran dibantu bidan Kristen Jawi Wetan

Slamet lahir pada 25 Desember 1962 di Rumah Welasasih milik Bu Kis Kiyo, seorang bidan di Desa Kebonsari, Tumpang. Bu Kis Kiyo beragama Kristen Jawi Wetan.

Dari cerita ibunya, Ngatinah, nama Slamet Hari Natal berasal dari Bu Kis Kiyo, bidan yang membantu kelahirannya.

Saat itu, orangtuanya kesulitan cari nama.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x