Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Layanan Internet of Things XL Resmi Rilis di 31 Kota, Tarif Mulai Rp 15 Ribu Setahun

Wahyu Subyanto - Rabu, 25 September 2019 | 17:50
Bentuk Simcard khusus IoT dari XL Axiata
xl

Bentuk Simcard khusus IoT dari XL Axiata

Nextren.com - Trafik layanan data terus meningkat di seluruh operator.

Namun jumlah pengguna cenderung stagnan, karena pelanggan baru memang sudah jenuh.

Bahkan seorang pengguna smartphone di Indonesia, rata-rata punya lebih dari satu nomor seluler.

Maka sasaran untuk meningkatkan trafik data berikutnya adalah layanan Internet of Things (IoT).

Hal itu juga dilakukan oleh XL Axiata, yang memanfaatkan perkembangan potensi bisnis solusi Internet of Things (IoT) dalam menyongsong era Industri 4.0.

Baca Juga: Xiaomi Mi 9 Pro Jadi Hape 5G Berprosesor Snapdragon 855 Plus Termurah

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan meluncurkan secara komersial jaringan berteknologi Narrowband IoT (NB-IoT) di 31 kota/kabupaten di Indonesia.

Peluncuran jaringan NB-IoT dan layanan solusi IoT ini juga merupakan produk dari XL Business Solution.

Tujuannya untuk memperkuat bisnis di pasar korporasi dan UKM, untuk memberikan solusi kebutuhan IoT secara end to end dan customize.

Berbagai ekosistem pendukung juga dirangkul, seperti penyedia perangkat, platform, system security hingga perguruan tinggi dan institusi pendidikan terkait, serta komunitas yang memiliki minat melakukan riset dan pengembangan di bidang IoT untuk memanfaatkan jaringan NB-IoT.‬

Menurut Chief Enterprise & SME Officer XL Axiata, Feby Sallyanto mengatakan, “Kami melihat layanan IoT akan menjadi solusi bisnis pilihan di masa mendatang untuk korporasi dan UKM serta sekaligus menjadi sumber pertumbuhan kami di era Industri 4.0."

Baca Juga: Operator Seluler Keluhkan Harga Mesin Pendeteksi IMEI yang Mahal

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x