Follow Us

Bos Smartphone China Kalah Judi Triliunan Rupiah dan Terancam Bangkrut

Rezky Amaliah - Senin, 03 Desember 2018 | 17:53
Gionee F205
Shopee

Gionee F205

Laporan Wartawan NexTren, Rezky Amaliah

NexTren.com - Mungkin banyak yang belum familiar dengan sebuah merek smartphone asal China ini.

Gionee, merupakan sebuah vendor smartphone asal China yang terancam bangkrut.

Hal ini terjadi lantaran perusahaan terlilit utang dalam jumlah yang besar, ditambah sang CEO Liu Lirong kalah dalam berjudi dengan menggunakan uang yang disinyalir milik perusahaan.

Berdasarkan laporan, Gionee memiliki total hutang dengan nilai mencapai puluhan triliun rupiah.

Utang tersebut mencakup tunggakan pembayaran mulai dari institusi finansial, pemasok komponen pembuat ponsel (supplier), hingga agensi iklan.

Gionee F205

Gionee F205

Jumlah tunggakan ini kian membengkak setelah Lirong dikabarkan kehilangan duit senilai 10 miliar yuan atau lebih dari Rp 20 triliun di meja judi.

Namun, belakangan Lirong membantah telah kehilangan uang dalam jumlah tersebut dan mengatakan "hanya" sekitar 1 miliar yuan (Rp 2 triliun) yang ludes karena berjudi.

Lirong pun mengelak ketika dituding menyalahgunakan dana perusahaan untuk perjudian.

Dirinya berdalih jika ia hanya sekedar "meminjam" sebagian kecil dana yang ada di perusahaan.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest