5 Teknik Fotografi di Samsung Galaxy A53 5G Ini Buat Foto Jadi Keren

Selasa, 15 November 2022 | 14:00
Zihan Fajrin

5 teknik fotografi ini bisa kalian coba di Samsung Galaxy A53 5G.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Samsung Galaxy A53 5G merupakan hp mid range yang hadir di sekitar kuartal pertama tahun 2022, dan memiliki spesifikasi yang bisa dimanfaatkan untuk belajar fotografi.

Kemarin Sore menjelang Malam (14/11) di kawasan Jakarta Selatan, Nextren diajak untuk mengeksplor lebih dalam kamera Samsung Galaxy A53 5G dengan teknik fotografi dari Putri Anindya, seorang fotografer.

Dari materi photographer yang dipanggil Puan ini, terdapat lima teknik fotografi yang menarik perhatian dan bisa dicoba pada Samsung Galaxy A53 5G atau hp lainnya.

Baca Juga: Apple dan Samsung Masih Jadi Penguasa Pasar HP Flagship Indonesia

Puan menjelaskan untuk belajar fotografi terkadang kita harus melihat perspektif yang berbeda untuk membuat foto bisa bercerita.

Ia sendiri mengatakan bahwa foto dengan hadirnya objek seperti manusia membuat terasa lebih hidup ketimbang hanya pemandangan saja.

"Aku kalau ngomongin model (manusia) itu subjek bukan objek, karena menurutku itu mereka yang aktif di dalam framing itu," ujar Puan.

Baca Juga: Sindiran Keras Samsung untuk Apple Fan Boy: Masih Nunggu iPhone Lipat?

Leading Line

Teknik atau perspektif yang mungkin bisa kalian mulai pelajari ialah leading line, ini merupakan teknik yang yang menunjukkan garis mengarah ke subjek.

Contohnya kalian bisa mengambil foto jalanan, sisi gedung, yang semakin lama semakin jauh, membuat foto terasa lebih memandangkan suasana.

Menurut Puan, dengan kalian mengambil foto dengan Leading Line, frame bisa menunjukkan sisi point of interest atau titik utama sebuah foto.

"Leading Line itu paling mudah si buatku, apalagi pakai smartphone jadi lebih mudah gunain teknik ini," ungkap Puan.

Zihan Fajrin

Nextren mencoba teknik leading line di Samsung Galaxy A53 5G.

Baca Juga: Promo HP Samsung di Shopee 11.11, Galaxy S22 Ultra 5G Diskon Rp 2 Jutaan!

Look Down or Look Up

Teknik fotografi selanjutnya yang bisa kamu terapkan di smartphone atau Samsung Galaxy A53 5G ialah look down or look up.

Ketika kalian sedang mencari angle yang tepat untuk foto, kalian mungkin bisa untuk sejenak melihat ke bawah atau ke atas.

Karena terkadang menurut Puan, ketika kita melihat ke bawah atau ke atas kita dapat menemukan sesuatu yang menarik.

Zihan Fajrin

Teknik foto look up yang bisa kalian gunakan di Samsung Galaxy A53 5G dan lainnya.

Look for the light

Teknik selanjutnya yang Puan berikan ialah look for the light, teknik ini bisa kalian gunakan ketika menemukan sebuah cahaya.

Puan pun mengatakan cahaya adalah bagian terpenting dari sebuah foto.

Dengan adanya teknologi kamera semakin canggih di sebuah smartphone, Puan menjelaskan bahwa pengguna smartphone tidak perlu khawatir dengan adanya backlight (membelakangi cahaya/gelap).

Justru ia menyarankan untuk passing the light yang dimana foto dengan adanya cahaya bisa membuat perspektif yang berbeda.

Seperti halnya foto siluet atau membuat kita fokus kepada satu titik yang menjadi poin di foto tersebut.

Baca Juga: Xiaomi 12T 5G Masuk Indonesia 1 Desember 2022, Kameranya 108MP Sensor Samsung

Framing your subject

Ini merupakan teknik yang sebenarnya bisa kalian tangkap ketika ada momennya.

Layaknya sebuah bingkai, kalian bisa mengambil subjek atau fokus utama sebuah foto seperti ada di sebuah bingkai.

Contohnya kalian bisa memfoto orang berjalan dari sebuah pintu mobil yang terbuka atau fokus kepada subjek ketika berada di pagar yang terhalang dan sebagainya.

Zihan Fajrin

Teknik framing you subject yang Nextren coba di Samsung Galaxy A53 5G.

Reflection

Teknik reflection atau bayangan ini mungkin langsung mengarah ke bayangan dari air saja, namun Puan menjelaskan bahwa teknik ini bisa dilakukan di mana saja, contohnya seperti di kaca spion, dan cermin.

Untuk mendapatkan foto yang terbaik dalam teknik ini, kalian bisa membalikkan kamera menjadi di bawah, sehingga foto reflection-Nya menjadi lebih hidup.

Zihan Fajrin

Contoh foto dengan teknik reflection yang bukan menggunakan air namun bayangan dari kaca di Samsung Galaxy A53 5G.

Baca Juga: Samsung Waspadai Rencana iPad Layar Lipat Apple, Rilis 2024?

Nah dari kelima teknik yang Puan berikan bisa kalian langsung terapkan di smartphone kalian atau Samsung Galaxy A53 5G.

Ada juga beberapa teknik lainnya seperti play with scale and negative space, yang merupakan teknik yang memperlihatkan banyaknya ruang kosong namun, membuat foto menjadi lebih bercerita.

Meski menarik, di bidang fotografi sendiri terkadang negative space masih dihindari.

Lalu juga ada teknik sense of place, potrait of strangers, dan asking someone to pose.

Samsung Galaxy A53 5G juga memiliki pro mode, fitur grid, object eraser dan edit foto yang bisa kalian manfaatkan agar foto menjadi lebih estetik. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya