Laporan Wartawan NexTren, Hesti Puji Lestari
NexTren.com - Xiaomi memang telah resmi merilis dua produk andalannya bertajuk Redmi 6 dan redmi 6A.
Meski perusahaan asal Tiongkok ini telah merilis dua ponsel tersebut pada bulan Juni lalu.
Namun beru September 2018 ini, Redmi 6 dan Redmi 6A diboyong ke tanah air.
Redmi 6 bisa kamu temui di pasaran karena memang telah mulai dijual pada 6 September lalu di Lazada dan Authorized Mi Store.
Baca Juga : Kurangi Dosis Anak Main Fortnite Online Melalui Monopoly Fortnite
Bukan hanya itu, tepat di tanggal 11 September nanti, Redmi 6 juga akan mulai dijual di situs resmi perusahaan yaitu Mi.com.
Hal ini berbeda dengan apa yang akan diterapkan dalam penjualan Redmi 6A loh.
Hape fullview murah ini akan mulai dijual secara flash sale mulai tanggal 10 September, hari ini.
Sementara flash sale yang diadakan akan berlangsung satu kali dalam seminggu.
Baca Juga : Tak Perlu Cemas Ada Gempa Susulan, Teknologi AI Bisa Memprediksinya
Hari yang dimaksud adalah Kamis tepat pukul 10.00 WIB.
Sementara itu, toko online yang mengadakan flash sale ini hanya Blibli.com ya.
Jadi, untuk mengikuti flash sale pastikan kamu telah memiliki akun Blibli.com.
Untuk harga flash salenya sendiri terhitung cukup masuk akal.
Dengan spesifikasi yang ditawarkan, kamu hanya perlu mengeluarkan dana sebesar Rp 1.249.000 saja.
Baca Juga : Proyektor 4K Pintar Optoma UHL55 Mampu Jalankan Perintah Suara
Harga ini bahkan hanya beda beberapa ratus ribu dari Redmi 5A kan?
Jadi, apa kamu siap dengan flash sale hari ini? (*)