Desainnya dilengkapi 2.5D Curved Edge yang memberikan kenyamanan saat digenggam.
Dengan ketebalan hanya 8,2 mm, perangkat ini tampil ramping dan modern, memenuhi kebutuhan pengguna yang mendambakan smartphone dengan tampilan premium di kelas harga terjangkau.
Untuk kebutuhan fotografi, Nubia V60 mengusung triple-camera dengan kamera utama 50MP, didukung fitur AI yang mampu menghasilkan foto jernih dan tajam, termasuk dalam kondisi cahaya rendah melalui fitur RAW Super Night Mode.
Kamera depan 32MP dilengkapi teknologi Beauty Enhancement dan Backlight HDR, yang menjamin hasil selfie tetap terang dan tajam, bahkan di kondisi pencahayaan menantang.
Harga & Ketersediaan
Nubia V60 akan tersedia secara eksklusif di Tokopedia dengan harga promosi Rp1.799.000 dan ekstra voucher pada 5-7 November.
Setelah periode tersebut, Nubia V60 akan tersedia di seluruh e-commerce di Indonesia dengan harga Rp1.899.000 mulai 8 November 2024.
Dengan harga yang kompetitif dan desain premium, Nubia V60 hadir sebagai pilihan menarik bagi pengguna yang menginginkan smartphone berkualitas dengan tampilan elegan tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam.