Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

realme Gelar Promo Payday, Ada Potongan Harga Hingga 300 Ribu

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 25 Juli 2024 | 22:43
realme gelar payday sale dari tanggal 25 hingga 31 juli 2024

realme gelar payday sale dari tanggal 25 hingga 31 juli 2024

nextren.com - Brand smartphone realme mengumumkan program promo bertajuk "realme Payday Sale" yang akan berlangsung dari 25 hingga 31 Juli 2024.

Program ini memberikan potongan harga hingga Rp300.000 untuk sejumlah produk smartphone unggulan realme, termasuk seri terbaru mereka, realme 11 Series.

Program promo ini bertujuan untuk memanfaatkan momen gajian, yang sering dijadikan waktu bagi konsumen, khususnya anak muda, untuk membeli perangkat baru.

Melalui realme Payday Sale, konsumen dapat menikmati harga yang lebih terjangkau untuk beberapa model smartphone realme, termasuk realme 11 Pro+ 5G, realme 11 Pro 5G, dan realme 11.

Berikut adalah daftar harga promo untuk beberapa model yang ditawarkan dalam program realme Payday Sale:

realme 11 Pro+ 5G akan dijual di Indonesia dalam program Flash Sale dengan penawaran harga spesial.
Nextren

realme 11 Pro+ 5G akan dijual di Indonesia dalam program Flash Sale dengan penawaran harga spesial.

realme 11 dengan kapasitas RAM 8GB+8GB dan memori internal 256GB tersedia dengan harga Rp3.099.000 dari harga normal Rp3.299.000.

Sementara itu, realme 11 Pro 5G dengan spesifikasi RAM 8GB+8GB dan memori internal 256GB dibanderol dengan harga Rp4.299.000 dari harga normal Rp4.599.000.

Untuk varian yang lebih tinggi, realme 11 Pro+ 5G dengan RAM 12GB+12GB dan memori internal 512GB dapat dibeli dengan harga Rp6.299.000 dari harga normal Rp6.599.000.

Selain itu, realme Note 50 dengan RAM 3GB+3GB dan memori internal 64GB ditawarkan dengan harga Rp1.199.000 dari harga normal Rp1.249.000, dan varian dengan RAM 4GB+4GB serta memori internal 64GB dibanderol dengan harga Rp1.299.000 dari harga normal Rp1.349.000.

Untuk versi dengan memori internal lebih besar, realme Note 50 dengan RAM 4GB+4GB dan memori internal 128GB dapat dibeli dengan harga Rp1.499.000 dari harga normal Rp1.549.000.

Baca Juga: realme GT6 Hadirkan Fitur AI Smart Loop, Permudah Operasi Smartphone

Terakhir, realme C67 dengan RAM 8GB+8GB dan memori internal 128GB ditawarkan dengan harga Rp2.299.000 dari harga normal Rp2.399.000.

Selain potongan harga, realme 11 Pro Series 5G menonjol dengan desain mewah Milan Luxury Design dan berbagai fitur premium seperti kamera beresolusi tinggi (200MP pada realme 11 Pro+ 5G dan 100MP pada realme 11 Pro 5G).

Kedua model ini dilengkapi teknologi SuperOIS untuk meningkatkan kualitas fotografi.

Untuk model realme 11, keunggulan utama terletak pada performanya dengan prosesor MediaTek Helio G99, pengisian daya cepat 67W SUPERVOOC Charge, dan kamera 108MP ProLight Camera yang mendukung 3x In-sensor Zoom.

Program promo ini tersedia di berbagai kanal penjualan resmi realme, termasuk situs resmi mereka, realme.com, dan toko online resmi di berbagai platform e-commerce di Indonesia.

Baca Juga: realme Hadirkan Kualitas Foto & Video Kelas Flagship di GT 6

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x