Follow Us

Warga Cemas, Perang Korut dan Korsel Segera Pecah Diawali Serangan Rudal

Wahyu Subyanto - Kamis, 27 Oktober 2022 | 21:26
Ilustras roket Korea Utara yang dibeli Moskow untuk amunisi perang Rusia dan Ukraina
Wong-Maye E/AP

Ilustras roket Korea Utara yang dibeli Moskow untuk amunisi perang Rusia dan Ukraina

Nextren.com - Warga di wilayah Korea Utara dan Selatan serta negara sekitarnya kini sedang cemas.

Ketegangan antara Korea Selatan dengan Korea Utara memang berfluktuasi, datang dan pergi.

Namun kondisi di semenanjung Korea saat ini adalah yang paling bergejolak dalam lima tahun terakhir, bahkan tampaknya akan berubah menjadi lebih buruk.

Melansir BBC, selama sebulan terakhir, Korea Utara telah menembakkan rudal ke Jepang, sehingga memaksa penduduk untuk mencari perlindungan.

Baca Juga: Jepang Bangun Kapal Perang Terbesar di Asia, Bobot 20.000 Ton dan Mampu Bertahan Lama di Laut

Tindakan Korea Utara itu tampak bermusuhan dan provokatif.

Selain itu, Korea Utara juga meluncurkan beberapa rudal balistik lainnya, lalu menerbangkan pesawat tempur di dekat perbatasannya dengan Korea Selatan.

Korea Utara juga menembakkan ratusan peluru artileri ke laut, dan sampai ke zona penyangga militer penjaga perdamaian, yang dibuat oleh Korea Utara dan Selatan pada tahun 2018.

Secara teknis, saat ini bisa dikatakan Korea Utara dan Selatan masih berperang.

Pada hari Senin (24/10/2022), sebuah kapal dagang Korea Utara melintasi perbatasan laut negara-negara tersebut, sehingga kedua belah pihak saling melepaskan tembakan peringatan.

Menurut Korea Selatan, serangan itu memang disengaja.

Lalu apa yang sedang dilakukan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un?

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest