Nextren.com - ASUS Indonesia akhirnya menghadirkan salah satu laptop spesialnya untuk konsumen Indonesia yaitu ZenBook 14X OLED Space Edition.
Laptop ini merupakan edisi khusus sebagai selebrasi untuk memperingati 25 tahun dikirimnya laptop ASUS ke stasiun luar angkasa MIR di tahun 1998.
ASUS memberikan sejumlah inovasi terbaiknya di ZenBook 14X OLED Space Edition ini seperti layar OLED dan spesifikasi yang menarik dengan harga mulai dari Rp 26.999.000.
Desain Beda
Satu hal yang paling membedakan ASUS ZenBook 14X OLED Space Edition dari yang lain adalah desain baik perangkat dan kotak pembeliannya.
Kotak pembeliannya menggunakan desain ala-ala luar angkasa seperti bentuk kotak laptop yang menyerupai kotak suplai astronot, lalu kotak kabel juga bisa berfungsi sebagai stand laptop.
Di dalamnya juga terdapat kantong untuk menyimpan kertas manual menyerupai plastik untuk astronot.
Sedangkan untuk laptopnya sendiri, ASUS menggunakan warna yang mereka sebut sebagai Zero-G Titanium, yang dipakai juga sebagai warna wahana luar angkasa.
Sekilas warna laptop ini seperti warna coklat yang sangat muda dengan sentuhan akses warna perunggu.
Di sekujur laptop ini terdapat aksen titik titik yang sebenarnya adalah kode Morse penuh arti sebagai selebrasi dikirimnya laptop ASUS ke luar angkasa 25 tahun yang lalu.