Pasukan Rusia di wilayah tersebut terus-menerus melakukan penembakan jalan yang menghubungkan Sievierodonetsk, Lysychansk, dan Bakhmut.
"Lysychansk telah menderita dari penembakan besar-besaran Rusia sepanjang hari," ujarnya.
"Sangat tidak mungkin untukmengetahui dengan pastijumlah korban hingga saat ini. Ini mungkin yang terberat yang pernah dialami kota tersebut." sambungnya.
Baca Juga: Ribuan Pasukan Inggris Dikirim ke Baltik untuk Perkuat NATO, Siap Tempur Lawan Rusia!
Haidai mengakui bahwa Rusia memeroleh keberhasilan yang cukup signifikan di Ukraina Timur, khususnya Toshkivka.
Pernyataan tersebut sekaligus mengkonfirmasi klaim Rusia yang berhasil merebut Metyolkine.
Meski begitu, Rusia masih belum berhasil melakukan penguasaan penuh di wilayah Ukraina Timur dan hal tersebut menimbulkan kerugian yang signifikan bagi negara tersebut.
(*)