Follow Us

Kabar Baik Shopee Indonesia di Tengah Tren PHK Massal, 20 Ribu Karyawan Aman Malah Mau Nambah

None - Rabu, 15 Juni 2022 | 20:41
Ilustrasi ShopeePay

Ilustrasi ShopeePay

Nextren.com - Seiring badai PHK startup baik di Indonesia dan global, kabar tak sedap beredar berupa PHK di Shopee.Apa yang sebenarnya terjadi dan bagaimana dengan kondisi Shopee di Indonesia?Shopee memang dikabarkan akan memutus hubungan kerja (PHK) karyawannya di beberapa negara operasional perusahaan. Kabar ini mencuat dari sebuah memo internal yang dikirim oleh CEO Shopee, Chris Feng yang dikutip sejumlah media internasional. Memo itu menyebutkan, PHK akan dilakukan pada karyawan yang bekerja di divisi ShopeeFood dan ShopeePay, di sejumlah wilayah operasional, termasuk Asia Tenggara.

Baca Juga: Tren PHK Massal Menimpa Shopee Indonesia? Karyawan Diminta Mengundurkan Diri

Menanggapi isu tersebut, Direktur Eksekutif Shopee Indonesia, Handhika Jahja memastikan bahwa Shopee Indonesia tidak termasuk dalam langkah penyesuaian yang dilakukan Shopee pusat untuk Asia Tenggara. "Langkah penyesuaian yang diambil pada segmen dan pasar tertentu, dipastikan tidak melibatkan Shopee Indonesia," kata Handhika Jahja dalam pernyataan resmi, Rabu (15/6/2022). Alih-alih PHK, Handhika berkata bahwa pihaknya masih merekrut karyawan untuk mengembangkan bisnisnya di Tanah Air. "Kami terus merekrut talenta-talenta terbaik untuk mengembangkan tim kami.""Shopee Indonesia juga masih aktif merekrut talenta-talenta digital, melalui program Sea Labs Indonesia yang diresmikan Presiden Joko Widodo pada Maret 2022 lalu," ujarnya. Shopee Indonesia sendiri mengeklaim mempekerjakan lebih dari 20.000 karyawan yang mencakup berbagai lini bisnis perusahaan seperti Shopee, ShopeePay, dan ShopeeFood. Lebih dari 50 persen karyawannya bahkan diklaim bergabung sejak pandemi dimulai. PHK di Meksiko hingga Spanyol Selain di Asia Tenggara, memo dari CEO Shopee, Chris Feng juga menyebutkan bahwa Shopee bakal mem-PHK sebagian tim mereka yang berada di Meksiko, Argentina, dan Chili, serta tim yang membantu ekspansi Shopee di Spanyol. Laman Shopee di Spanyol bahkan akan disetop pada 17 Juni mendatang.

Baca Juga: Setelah PHK Link Aja, Tani Hub, Zenuis, Pahamfy, Dkk, Kini Giliran Startup Beres.id Bubar!

Adapun transaksi pelanggan yang belum rampung akan tetap dibantu perusahaan hingga selesai. Menurut memo itu, langkah PHK ini ditempuh Shopee guna menyesuaikan sumber daya dan kegiatan operasi mereka di sejumlah pasar operasional Shopee. "Mengingat kekhawatiran akan kondisi ekonomi dunia yang menunjukkan ketidakpastian, kami percaya bahwa penyesuaian perusahaan penting dilakukan demi meningkatkan efisiensi dan fokus di sumber daya yang kami miliki, meski hal ini sulit dilakukan," ujar Feng, dikutip dari StraitsTimes, Rabu (15/6/2022). Feng melanjutkan bahwa mereka yang terdampak PHK sudah mendapat informasi tentang keputusan tersebut, begitu pula dengan perubahan lainnya yang ada di Shopee, pada awal pekan ini.Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Shopee Pastikan Tak Ada PHK Karyawan di Indonesia"Penulis : Lely Maulida

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest