Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Review OPPO Reno7 5G Yang Punya Desain, Baterai, & Kamera Impresif

Ida Bagus Artha Kusuma - Jumat, 18 Maret 2022 | 16:46
OPPO Reno7 5G varian warna Startrails Blue
bagus

OPPO Reno7 5G varian warna Startrails Blue

Baca Juga: Inilah Yang Bikin OPPO Reno7 Z 5G Juga Cocok Buat Para Gamers

Dalam kondisi cahaya yang cukup, kamera OPPO Reno7 5G masih memberikan ciri khas dari Reno series dengan warna yang vibrant dandetail pada objek objek yang natural.

Hadirnya kamera ultrawide juga memberikan perspektif yang lebih luas ketika melakukan pengambilan gambar pemandangan atau langit, dengan optimasi di warna juga.

Foto malam dari kamera OPPO Reno7 5G juga bisa diandalkan dengan hasil noise yang terbilang minimal dan detail yang cukup.

Namun keunggulan dari Reno7 5G ini adalah kamera portrait yang bisa menghasilkan efek foto bokeh, yaitu efek foto blur di latar seperti dari kamera berdiafragma besar.

Hasil foto bokeh dengan mode portrait di OPPO Reno7 5G

Hasil foto bokeh dengan mode portrait di OPPO Reno7 5G

Hasil dari foto portrait Reno7 5G sangat rapi dengan efek bokeh yang bisa diatur sesuai keinginan pengguna.

Sedangkan untuk penangkapan video, OPPO Reno7 5G bisa melakukan perekaman video hingga 4K di kamera belakang dan 1080p di kamera depan.

Baca Juga: Alasan OPPO Reno7 Z 5G Cocok Buat Orang Kantoran Yang Produktif

Performa

OPPO Reno7 5G menggunakan chipset mediatek Dimensity 900 5G yang dibantu RAM 8GB dan kapasitas penyimpanan internal 256GB.

Memang bukan chipset terbaru yang paling baru, namun chipset ini menggunakan fabrikasi 6nm yang irit daya dan performa yang cukup dalam skenario pemakaian sehari-hari.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x