Nextren.com - Raksasa gadget asal Amerika Serikat, Apple, memang dikabarkan akan meluncurkan Apple Car.
Apple Car akan menjadi produk Smart Car pertama besutan Apple, yang mana belum pernah mereka luncurkan sebelumnya.
Kini baru saja, update perkembangan terkait dengan mobil pintar Apple ini telah beredar luas di publik.
Baca Juga: Apple Dekati Produsen Mobil Korea Selatan, Rencana Bikin Apple Car?
Update tersebut berhubungan dengan Apple yang telah merekrut orang baru guna membantu produksi dan pengembangan Apple Car.
Orang baru yang direkrut Apple ini bukanlah sembarangan, melainkan ahli dibidang mobil pintar.
Selain itu, orang inipun memiliki rekam jejak kerja yang cukup bagus, sehingga Apple tidak ragu merekrutnya.
Lebih jelasnya, kabar yang beredar menyebut Apple merekrut ahli software Autopilot Smart Car yang sebelumnya bekerja di perusahaan ternama, Tesla.
Lalu, siapakah orang baru bekas pegawai Tesla yang direkrut Apple? Yuk lanjut di halaman selanjutnya.
Dilansir dari 9to5mac, Orang baru mantan karyawan perusahaan milik Elon Musk tersebut bernama Christopher Moore.
Seperti sudah disebutkan, Moore sebelumnya memiliki pengalaman sebagai ahli pengembangan software Autopilot Smart Car Tesla.
Posisi yang didudukinya di unit itupun bisa dibilang sangat penting, yaitu sebagai direktur.