Nextren.com - Jika berbicara soal e-commerce, tentunya akan muncul banyak deretan perusahaan yang menyediakan layanan tersebut di Indonesia.
Setidaknya sejak 10 tahun lalu, masyarakat di Tanah Air sudah mulai dijejali dengan kehadiran platform belanja online e-commerce.
Tapi tahukah kamu bahwa tercatat ada dua e-commerce yang paling sering dipakai konsumen Indonesia saat ini.
Temuan tersebut didapatkan Nextren melalui hasil riset Index Kebahagiaan E-Commerce 2021.
Riset tersebut telah rampung setelah dimulai sejak tanggal 19 Juli hingga 4 Agustus lalu dengan 2020 responden yang terlibat di dalamnya.
Mereka mengungkapkan e-commerce mana saja yang paling sering dipakai untuk belanja online.
Menariknya, responden pria dan wanita pun memiliki pilihan e-commerce dan produk pembelian yang berbeda.
Penasaran e-commerce apa yang paling sering dipakai konsumen Indonesia?
Simak yuk ulasan selengkapnya berikut ini.
E-Commerce Paling Sering Digunakan Belanja Online