Follow Us

Integrasi Layanan Perbankan Digital, Kolaborasi Telkomsel redi dan blu BCA Digital

Wahyu Subyanto - Kamis, 28 Oktober 2021 | 17:15
Aplikasi Telkomsel Redi
Telkomsel

Aplikasi Telkomsel Redi

Nextren.com - Saat ini ada ratusan juta nomor telepon aktif di Indonesia.

Meski penetrasi nomor seluler sudah begitu besar, namun ternyata sebanyak 92 juta orang belum mengakses bank dan layanan keuangannya.

Jumlah orang yang belum tersentuh layanan bank itu sangat besar, dan BCA Digital ingin menargetkan mereka sebagai nasabahnya.

BCA Digital adalah anak perusahaan Bank BCA yang sudah dikenal luas itu, namun semua layanannya fokus lewat digital.

Jadi BCA Digital tak punya kantor cabang sama sekali, dan semua aktifitas dan layanan perbankannya dilakukan secara digital.

Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Disiapkan Jadi Alat Pembayaran Digital!

Terkait hal itu, hari ini (28/10) bertepatan dengan semangat Hari Sumpah Pemuda, Telkomsel dan BCA Digital berkolaborasi merilis layanan baru.

Kedua perusahaan ternama ini mengintegrasikan layanan perbankan digital end-to-end (e2e) antara aplikasi mobile financial services Telkomsel redi, dengan layanan digital banking blu by BCA Digital.

Direktur Planning & Transformation Telkomsel Wong Soon Nam dalam acara launching secara virtual hari ini (28/10), merasa bangga bisa berkolaborasi dengan BCA Digital.

Keduanya adalah perusahaan dengan reputasi ternama di sektor industri masing-masing di Indonesia.

Kolaborasi aplikasi Telkomsel redi dan blu ini diharapkan semakin mengintegrasikan layanan perbankan dan telekomunikasi, lewat teknologi digital dalam satu layanan aplikasi.

Kolaborasi ini membuat pengguna bisa mengakses berbagai layanan perbankan blu dari aplikasi Telkomsel redi.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest