Nextren.com - Setelah ramai disindir oleh Netizen Indonesia, Rektor UI bernama Ari Kuncoro resmi mundur dari jabatan Wakil Komisaris Utama Bank BRI.
Sebelumnya, nama Rektor UI sempat viral dan menjadi trending topic gara-gara melanggar Statuta UI tentang ketentuan rangkap jabatan.
Rektor UI merangkap jabatan menjadi Wakil Komisaris Utama Bank BRI dan menjadi perbincangan hebat di sosial media.
Baca Juga: YouTuber Ini Sindir Rektor UI Pakai Istilah Lampu Merah, Apa Maksudnya?
Setelah ketahuan melanggar Statuta UI, presiden Joko Widodo malah merevisi Statuta UI dan memperbolehkan rektor merangkap jabatan sebagai komisaris BUMN.
Hal ini tentu saja mengundang kekecewaan dan amarah dari masyarakat Indonesia.
Kemudian mereka beramai-ramai menyindir Rektor UI dan presiden Joko Widodo dengan nada sarkas dan lucu.
Penasaran dengan lucunya sindiran netizen terhadap Rektor UI?
Simak penjelasan di halaman berikutnya.
Netizen Twitter pada umumnya menyindir Rektor UI dengan kalimat yang menunjukan kesaktian Rektor UI.
Netizen menekankan bahwa bagaimana bisa Presiden mengubah sebuah peraturan (statuta) berganti hanya karena seseorang telah melanggar peraturan tersebut.
Hal tersebut tentu saja dianggap sebagai keputusan yang janggal dan harus kritisi.