Follow Us

Unboxing Huawei Band 6, Smartband Tapi Desain Mirip Smartwatch

Zihan Fajrin - Jumat, 23 April 2021 | 11:30
Perangkat Huawei Band 6 hadir pada 16 April 2021.
Zihan Fajrin

Perangkat Huawei Band 6 hadir pada 16 April 2021.

Rasio screen-to-body Huawei Band 6 meningkat, dengan resolusi layar 194*368 dengan 282ppi.

Selain panel AMOLED yang terpasang di Band 6 ada juga kaca lengkung 2.5D yang dipoles dengan lapisan anti sidik jari.

Ketika dipraktekkan langsung kaca ini nampaknya perlu ditingkatkan kembali karena masih meninggalkan sidik jari.

Baca Juga: Huawei Pamer Mobil Listrik Arcfox Alpha S Bersistem Operasi HarmonyOS

Tanda sidik jari yang menempel di layar Huawei Band 6
Zihan Fajrin

Tanda sidik jari yang menempel di layar Huawei Band 6

Meski tidak terlalu terlihat jika di ruang gelap, sidik jari akan terlihat di ruangan yang ada cahaya matahari. Namun tidak terlalu terlihat seperti sidik jari bila dari jauh.

Fitur Olahraga Huawei Band 6

Terdapat 96 mode olahraga di Huawei Band 6, mulai dari olahraga umum seperti lari, berjalan, bersepeda, dan berenang hingga elliptical machines, rowing machines, dan sebagainya.

Ada salah satu fitur olahraga yang menarik di Huawei Band 6, lihat di halaman selanjutnya yuk.

Huawei Band 6 mendukung Mode Lompat Tali yang tidak hanya memantau jumlah lompatan secara akurat namun juga menyediakan data latihan seperti jumlah lompatan yang berurutan.

Perangkat smartband ini memiliki fitur olahraga otomatis yang bisa menangkap intensitas aktivitas pengguna dan gerakannya.

Fungsi deteksi olahraga otomatis mampu mengenali 6 mode olahraga termasuk berlari di dalam atau di luar ruangan, berjalan di dalam atau di luar ruangan.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular