Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Penambang Bitcoin Mencuri Listrik, Rugikan PLN Malaysia Rp 30 Miliar

None - Jumat, 19 Februari 2021 | 21:45
Perusahaan mining Bitcoin
thenational.ae

Perusahaan mining Bitcoin

Baca Juga: Lyfe, Crypto Asli Indonesia Sang Pesaing Bitcoin Naik Harga 200 Persen Dalam Sehari

Para pelaku memodifikasi kabel elektronik yang digunakan untuk mencuri listrik guna menunjang aktivitas penambangan Bitcoin di negara bagian tersebut. "Sindikat yang aktif sejak awal tahun lalu melakukan aktivitasnya di lantai atas ruko untuk menghindari deteksi dari pihak berwenang," jelas Ayob Khan.

Ia menambahkan, para tersangka yang telah ditangkap berperan seperti "penjaga" tempat untuk memastikan aktivitas penambangan Bitcoin berjalan lancar dan meminimalisasi kecelakaan.

Penangkapan ketujuh tersangka berikut mesin-mesin penambang diyakini telah melumpuhkan sindikat itu.

Ayob Khan mengatakan, kepolisian akan melanjutkan investigasi untuk melacak dalang sindikat dan anggota lain yang belum dibekuk.

"Penyidik tidak mengesampingkan kemungkinan bahwa sindikat ini terkait dengan sindikat lain yang ada di luar negeri dengan modus operandi yang sama untuk melakukan penambangan Bitcoin," pungkasnya.

Pencurian listrik oleh penambang Bitcoin selama ini menyebabkan kerugian besar di Malaysia.

TNB mengungkapkan, pada tahun lalu saja, pihaknya merugi hingga 90 juta ringgit (sekitar Rp 314 miliar) gara-gara kejahatan tersebut.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul ""PLN" Malaysia Merugi Rp 30 Miliar gara-gara Penambang Bitcoin"Penulis : Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x