Nextren.com - Sudah menjadi rahasia umum jika keuntungan iPhone sangatlah tinggi.
Apalagi harganya memang selalu di atas pasaran smartphone lain.
Bahkan tahun 2017 lalu, ada analis teknologi dari TechInsights yang membongkar dan menganalisa setiap komponen iPhone X.
Ternyata harga asli atau harga total komponen iPhone X hanya sekitar 357,5 dollar AS atau sekitar Rp 4,8 juta.Padahal harganya di pasaran saat itu Rp 13,4 juta.
Baca Juga: Meningkatnya Biaya Tenaga Kerja, Samsung Tutup Pabrik Komputer di Cina
Namun iPhone dikenal sering menekan ongkos produksi di pabriknya China dan India.
Barubaru ini, ribuan pegawai pabrik perakit iPhone, Wistron di India melakukan aksi mogok kerja yang berujung kerusuhan di area pabrik.
Para buruh tersebut mempertanyakan gaji mereka yang tak kunjung dibayar oleh perusahaan.
Aksi kerusuhan ini terjadi pada Sabtu (12/12/2020) di pabrik perakitan iPhone, Wistron yang berlokasi di Bangalore, India.
Keadaan semakin memburuk setelah para pegawai diketahui melakukan penjarahan dan merusak alat-alat produksi yang berada di dalam pabrik.
Dilaporkan, ribuan iPhone ikut dijarah oleh karyawan Wistron dalam kerusuhan tersebut.
Kerugian Wistron akibat insiden kerusuhan ini ditaksir mencapai 4,38 miliar Rupee atau sekitar Rp 843 miliar.