Rata-rata konsumen menginginkan kecepatan internet 10-20 Mbps.
Sementara biaya pengeluaran internet rumah rata-rata 300-400 ribu rupiah per bulan.
APJII juga menyoroti perilaku pengguna internet di masa pandemi.
Mayoritas pengguna mengakses internet lebih dari 8 jam dalam satu hari.
Konten media online yang paling banyak diakses menurut APJII adalah konten pendidikan dan laman sekolah.
Sementara konten hiburan yang banyak diakses adalah video online 49,3 persen, game online (16,5 persen), dan musik online 15,3 persen.
Ada lima alasan utama mereka mengakses internet, yakni media sosial, komunikasi pesan, main game online, dan belanja online.
APJII juga melaporkan empat marketplace favorit pengguna di Indonesia yakni Shopee, Lazada, Tokopedia, dan Bukalapak.
Disebutkan bahwa sebanyak 68,7 persen pengguna internet di Indonesia sudah merasa aman bertransaksi di internet.
Tiga layanan keuangan yang banyak digunakan adalah aplikasi tekfin (teknologi finansial), m-banking, dan internet banking.
Adapun media sosial favorit bagi masyarakat Indonesia adalah Facebook, Instagram, dan Twitter.