Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Google Ingin Membuat Fungsi Baru YouTube Sebagai E-Commerce, Habis Nonton Video Langsung Belanja!

Fahmi Bagas - Jumat, 16 Oktober 2020 | 11:22
YouTube akan hadirkan fitur belanja yang diprediksi akan menjadikan platform memiliki fungsi sebagai e-commerce.
TechRadar

YouTube akan hadirkan fitur belanja yang diprediksi akan menjadikan platform memiliki fungsi sebagai e-commerce.

Nextren.com - Berbagai konten video bisa kamu temukan di platform YouTube.

Mulai dari lifestyle, travel, fashion, gadget, mainan, podcast, sampai vlog keseharian banyak beredar di platform berbasis video tersebut.

Bahkan, sejumlah kalangan mulai merasa bahwa YouTube sudah bisa menjadi alternatif untuk mencari informasi.

Sebab diketahui saat ini sudah ada ratusan juta video atau bahkan sampai milyaran video yang tersebar di YouTube.

Baca Juga: Sistem Otomatis YouTube Hapus 11,4 Juta Video Selama 3 Bulan

Orang-orang yang lebih suka menonton daripada membaca pun tentunya akan lebih tertarik menggunakan YouTube sebagai mesin pencariannya.

Melihat tren tersebut, nampaknya Google selaku pemilik YouTube merencakan sebuah langkah baru.

Disebutkan kalau perusahaan asal Amerika Serikat tersebut akan menghadirkan fitur belanja langsung dari YouTube.

Jadi nantinya para penonton bisa dengan mudah membeli produk yang diinginkan tanpa perlu beralih ke e-commerce.

Untuk itu Youtube harus bekejrasama dengan pihak yang lebih menguasainya, seperti informasi berikut.

Kehadiran fitur seperti itu pun sedang diupayakan Google dengan menjalin kerja sama dengan Shopify Inc.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x