Follow Us

Penjualan Smartphone Seluruh Dunia Turun, Harganya Malah Naik 10 Persen

None - Senin, 28 September 2020 | 21:00
ilustrasi telepon
Dinda

ilustrasi telepon

Nextren.com - Seperti industri lain, industri smartphone juga terseok karena pandemi Covid-19.

Pengiriman smartphone global menurut beberapa laporan firma riset mengalami penurunan sepanjang tahun 2020 dibanding periode yang sama tahun lalu.

Namun, meski pengirimannya turun, menurut laporan Counterpoint Research, harga jual rata-rata (average selling price/ASP) smartphone justru naik 10 persen secara global.

Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor.

Baca Juga: Google Hapus 17 Aplikasi Terinfeksi Malware Joker di Play Store

Pertama adalah banyaknya toko retail yang tutup akibat kondisi ekonomi imbas pandemi Covid-19, sehingga permintaan ponsel murah juga turun.

Sementara di sisi lain, harga smartphone premium penurunannya tidak terlalu drastis, dan permintaan pasar akan ponsel high-end tetap sama.

Pertumbuhan ponsel 5G (terutama di China) pada kuartal ini juga berpengaruh terhadap harga jual ponsel.

Disebutkan bahwa segmen premium hanya turun 8 persen secara year over year (YoY) pada kuartal-II 2020 dibanding keseluruhan pasar.

Baca Juga: Harga 2 Jutaan, Inilah Bedanya Oppo A53 dan A33 yang Hadir Hari Ini

Kawasan seperti Asia Pasifik, China, Eropa, Timur Tengah, dan Amerika Utara menyumbang total kenaikan ASP 10 persen secara YoY.

Hanya wilayah Amerika Latin yang mengalami penurunan ASP sebesar 5 persen.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest