Follow Us

Kaesang Nyaris Tertipu Lelang Online, Penipu Ketakutan Saat Tahu Dia Anak Presiden

Fahmi Bagas - Rabu, 02 September 2020 | 17:00
Kaesang Pangarep
Instagram/@kaesangp

Kaesang Pangarep

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Selama pandemi kita diramaikan oleh kasus-kasus kejahatan dunia maya.

Misalnya saja tindakan penipuan online yang sebenarnya telah terjadi sejak beberapa tahun lalu.

Namun, kali ini adalah salah satu contoh kasus penipuan yang bisa dibilang salah sasaran.

Ya, tindak rencana penipuan tersebut menyasar Kaesang Pangarep yang merupakan putra bungsu dari Presiden RI, Joko Widodo.

Baca Juga: Curhat Kaesang Anak Presiden Jokowi, Banjir Jakarta Bikin Kru Outletnya Main Air

Kejadian ini bermula dari unggahan Kaesang sendiri di akun media sosial Twitternya @kaesangp.

Unggahan tersebut disebut Kaesang sebagai upaya oknum penipu yang ingin mengelabui dirinya yang seakan-akan menang pelelangan sebuah barang.

Diketahui kalau postingan tersebut diangkat oleh Kaesang pada hari Selasa (1/9) malam dengan caption, "Sumpah ngakak ada yang mau nipu saya. Niatnya mau nipu karena saya menang auction. Padahal udah semangat nipu."

Baca Juga: Twitter Hadirkan Pengaturan Percakapan Terbaru Agar Pengguna Bisa Hindari Spam

Jika dilihat pada unggahan tersebut dapat dilihat kalau Kaesang menyematkan empat foto hasil tangkapan layar di ruang pesan pribadi.

Pada foto pertama, penipu tersebut memberikan pesan yang menyatakan kalau Kaesang telah memenangkan lelang dan harus mengirimkan sejumlah uang ke nomor rekening yang tertulis dalam durasi 1x24 jam.

Namun, hal itu malah ditanggapi dengan santai oleh Kaesang dengan balasan, "waduh udah telat nih?".

Penipu tetap lah penipu sebab pada kesempatan tersebut, oknum menjelaskan kalau Kaesang masih bisa mengirim sejumlah uang yang ditentukan.

Baca Juga: Dalang Pembobolan Akun Twitter Tokoh Dunia Ternyata Pernah Curi Bitcoin

Tangkapan layar curhatan Kaesang pangarep yang hampir jadi korban penipuan online.
Instagram/@insta.nyinyir

Tangkapan layar curhatan Kaesang pangarep yang hampir jadi korban penipuan online.

Kondisi itupun dimanfaatkan oleh Kaesang yang nampaknya sudah menyadari dan malah mengulur waktu perbincangan di kolom pesan tersebut.

Kalimat pamungkas pun dikirim oleh Kaesang dengan menuliskan, "Anda udah cek Instagram saya? Ngecek rekening gampang lho."

Seakan baru tersadar siapa yang sedang menjadi targetnya, pelaku tersebut langsung meminta maaf sampai mengirimkan tiga pesan beruntun.

"Maaf bang", "Saya khilag (khilaf)", dan "Maaf Bang", tulis oknum penipu tersebut.

Baca Juga: Gawat! Twitter Umumkan Ada Potensi DM Pengguna Android Terbaca Orang Lain

Kondisi itu pun mulai viral di lini masa Twitter dan ramai diperbincangkan.

Saat ini tweet Kaesang tersebut telah dikomentari oleh lebih dari 2000 pengguna Twitter dan di sukai oleh 58 ribu lebih pengguna.

Untuk bisa lebih mudah untuk mengakses tweet tersebut, kamu bisa langsung klik saja tautan di bawah ini.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest