Follow Us

Canggihnya 3 Fitur AON Smart Sensor Pada Oppo Reno4, Kenalan Yuk!

Zihan Fajrin - Rabu, 29 Juli 2020 | 17:31
Oppo Reno4
Zihan Fajrin

Oppo Reno4

Sensor ini akan secara otomatis menganalisa beberapa wajah dalam berbagai keadaan dan skala.

Sehingga, pengguna Oppo Reno4 nantinya harus terlebih dahulu mengaktifkan face unlock agar data wajah pengguna bisa dikenal oleh perangkat smartphone.

Smart Air Control

Oppo Reno4 dijadikan smartphone Oppo pertama yang menghadirkan full screen gestures ke lini seri ini.

Baca Juga: Evolusi Beragam Fitur Kamera dan Video di Oppo Reno Series

Smart Air Control merupakan fitur yang mungkin berguna di tengah kondisi pandemi virus seperti ini.

Karena dengan fitur ini bisa berinteraksi dengan aplikasi tanpa menyentuh layar Oppo Reno4.

Pengguna dapat menggulirkan halaman layar balik ke arah atas dan ke bawah halaman pada beberapa aplikasi populer seperti YouTube, Facebook, Instagram dan TikTok.

Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk menjawab panggilan telepon tanpa menyentuh layar.

Smart Always on Display

Fitur ini dapat mengidentifikasi wajah pengguna yang terus-menerus mengamati layar perangkat, sehingga layar tidak akan mati.

Smart Always on Display membuat Oppo Reno4 lebih cerdas dan memberikan pengalaman untuk pengguna yang lebih baik.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest