Follow Us

Xiaomi Goda MiFans Lewat 4 Varian Warna Mi Band 5, Kabarnya Ada NFC?

Fahmi Bagas - Selasa, 09 Juni 2020 | 13:00
Xiaomi Kenalkan Mi Band 4 dengan Layar Warna-warni

Xiaomi Kenalkan Mi Band 4 dengan Layar Warna-warni

Nextren.com - Mi Band 5 merupakan perangkat yang kemungkinan akan diperkenalkan dalam waktu dekat.

Gelang pintar ini merupakan suksesor dari Mi Band 4 yang sudah lebih dahulu diluncurkan pada tahun lalu.

Jika berbicara soal desain, Mi Band 5 memiliki desain serupa dengan seri pendahulunya.

Namun, dua perangkat tersebut sebenarnya sudah dapat dilihat perbedaannya hanya dari segi ukurannya.

Baca Juga: 5 Hape Terbaik Versi AnTuTu di Minggu Ini, Xiaomi Mendominasi

Mi Band 4 hadir dengan dimensi 0,95 inci sedangkan apa yang dirumorkan hadir pada Mi Band 5 adalah 1,2 inci.

Nampak pula adanya dukungan teknologi layar AMOLED yang membuat tampilannya lebih menarik.

Selain itu, bocoran awal mengatakan bahwa akan ada beberapa fitur terbaru yang disematkan oleh Xiaomi di gelang pintar anyarnya ini.

Contohnya fitur NFC yang dapat digunakan untuk pembayaran tanpa kontak (contactless).

Hal ini cukup cocok untuk digunakan oleh pengguna mengingat kondisi physical distancing yang saat ini sedang kerap dilakukan.

Melansir dari GSMArena, Xiaomi Mi Band 5 akan dapat melacak lima mode latihan baru - yoga, mendayung, bersepeda dalam ruangan dan lompat tali.

Tidak menutup kemungkinan juga kalau perusahaan akan menyemati kemampuan deteksi olahraga yang lebih banyak dari bocoran yang ada.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest