Di sektor selanjutnya ada Pasar Kebayoran Baru, Pasar Mayestik, Pasar Santa, Pasar Blok A, Pasar Jaya Cidodol, Pasar Cipulir dan Pasar Buah Barito.
Baca Juga: Perubahan Perilaku Belanja di Lazada Saat Penerapan Physical Distancing dan WFH
Sedangkan untuk sektor ketiga, LinkAja menggaet Pasar Muara Karang, Pasar PIK, Pasar Kamal, Pasar Rawa Gabus, Pasar Lima Lima, dan Pasar Muara Angke.
Dari tiga sektor pasar tersebut, pengguna bisa menghubungi Mitra yang telah bekerja sama dengan LinkAja untuk bisa melakukan sistem pembelian secara online melalui aplikasi WhatsApp.
Untuk yang berada di sektor satu, kamu bisa menghubungi mitra Jonathan F. Sitorus di nomor 082111754672, sektor dua Idrus Jamalulai 081319467900, dan Angga Darma Putra 081387206972 untuk sektor tiga.
Caranya juga cukup mudah yaitu kamu sebagai pengguna hanya tinggal menghubungi terlebih dahulu mitra LinkAja sesuai dengan wilayah tempat tinggalmu.
Baca Juga: Akhirnya Pertamina Beri Cashback 30 Persen Pembelian BBM untuk Seluruh Masyarakat
Kemudian, kamu bisa langsung memberikan daftar bahan pangan atau barang apa saja yang ingin kamu beli.
Selanjutnya, Mitra LinkAja akan mentotal semua harga beserta ongkos kirim yang harus kamu bayarkan.
Langkah akhir untuk pembayarannya, Mitra tersebut nantinya akan mengirimkan QR Code yang harus di scan oleh pengguna melalui aplikasi LinkAja.
Sebagai informasi, pengguna layanan ini juga bisa mendapatkan promo cashback sebesar 20 persen untuk setiap transaksinya yang berlaku hingga tujuh kali penggunaan.
(*)