Nextren.com - Penyebaran virus corona yang makin masif dan meluas, membuat pemerintah memutuskan untuk menghentikan sementara kegiatan belajar mengajar di sekolah. Siswa diminta belajar di rumah untuk mengurangi penyebaran Covid-19 atau virus korona baru di Indonesia.
Keputusan pemerintah ini tampaknya cukup membuat para orang tua kerepotan.
Karena selain harus tetap mengerjakan tugas kantor, orang tua juga mesti menjadi guru atau setidaknya memantau anak-anak agar tetap belajar.
"Ini anak-anak belajar di rumah, jadi orang tua yang sibuk. Aku stres banget nih jadi pengawas. Materinya banyak banget," keluh Mesya, seorang wali murid, seperti dilansir Antara.
Selama di rumah, anak-anak mendapat pekerjaan rumah (PR) untuk dikerjakan dan dikumpulkan melalui surat elektronik (email).
Ada juga sekolah yang mewajibkan siswa mempelajari materi sesuai jadwal harian.
Yup, ternyata bikin anak tetap produktif belajar saat di rumah bukan soal gampang.
Televisi, gadget, dan suasana lingkungan bisa menjadi kendala anak agar fokus belajar.
Baca Juga: Permudah Bekerja dan Belajar dari Rumah, XL Axiata Gratiskan Kuota 2GB per Hari
Untungnya, di sisi lain ada banyak pihak yang bergotong royong mendorong anak-anak agar tetap nyaman belajar di rumah.
Telkomsel misalnya, operator telekomunikasi itu menyediakan kuota hingga 30 gigabyte (GB) secara cuma-cuma bagi masyarakat yang ingin mengakses materi pelajaran lewat aplikasi Ruangguru.