Melalui penuturan Kevin Aluwi, Gojek kedepannya akan hadirkan fitur 'Jaminan Saldo Gopay Kembali'.
Seperti namanya, fitur ini akan berfungsi untuk merefund Gopay konsumen jika terjadi sebuah kesalahan ataupun tindak penipuan yang dialami oleh konsumen.
"Jaminan pengembalian Gopay sampai saat ini masih dibicarakan tapi kemungkinan akan hadir dalam beberapa waktu dekat," papar Kevin.
Baca Juga: Begini Cara Membayar SPP Sekolah Anak Lewat GoPay di Aplikasi Gojek, Mudah Kok!
Namun saat ditanya kabar pastinya, Kevin masih bungkam dan hanya mengisyaratkan untuk menunggu kabar perilisan fitur ini sebentar lagi.
Nah, gimana nih Sobat Nextren? Apakah fitur ini nantinya akan menguntungkan konsumen secara penuh?
(*)