Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Realme C3 Siap Hadir Bulan Depan Dengan Tipe Memori 32GB dan 46GB

Fahmi Bagas - Jumat, 31 Januari 2020 | 15:00
Tampilan layar Realme C3 yang akan memiliki dimensi sebesr 6.5 inci
GSMArena

Tampilan layar Realme C3 yang akan memiliki dimensi sebesr 6.5 inci

Mengutip dari 91Mobiles, Realme C3 akan hadir seperti pendahulunya yang mempertahankan desain dual kamera belakang.

Mengenai spesifikasinya, dirumorkan bahwa kamera berkualitas 12 akan menjadi kamera utama dari perangkat ini.

Baca Juga: GoJek Singapura Suspend 120 Driver Gara-gara Nekat Pakai Aplikasi Palsu

Bocoran desain kamera dari Realme C3
GSMArena

Bocoran desain kamera dari Realme C3

Ditambah dengan kamera tambahan yang merupakan depth-sensor dari Realme C3 sebesar 2MP.

Pada beberapa gambar yang telah beredar di internet juga disebutkan bahwa akan ada fitur slow-motion video dan panorama untuk bisa kamu gunakan dalam mengkreasikan hasil gambar.

Untuk kapasitas baterai, dikatakan bahwa smartphone ini akan membawa kapasitas baterai 5.000mAH.

Perusahaan mengklaim, dengan kapasitas tersebut, seri ketiga C ini mampu digunakan selama 43,9 jam operasional panggilan.

Tak hanya itu, Realme juga menyatakan bahwa perangkat ini mampu digunakan untuk menonton YouTube selama 20,8 jam dan memainkan game PUBG Mobile dengan durasi 10,6 jam non-stop.

Baca Juga: MNC Group Akuisisi Transportasi Online Anterin, Siap Suntik Dana Besar

Tentunya, dengan klaim tersebut, Realme juga sudah menyiapkan prosesor yang cukup kuat untuk smartphone ini agar bisa beroperasi secara maksimal.

Realme C3 dikabarkan akan hadir dengan dua versi kekuatan prosesor yaitu 3GB/32GB dan 4GB/64GB.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x