Follow Us

38 Pendiri Startup Asia Tenggara Dilatih Alibaba di Hangzhou China, Termasuk 17 Startup Indonesia

Wahyu Prihastomo - Jumat, 20 Desember 2019 | 08:00
17 Founder Startup Indonesia Ikuti Program Pelatihan Dari Alibaba di Hangzhou
Kontan

17 Founder Startup Indonesia Ikuti Program Pelatihan Dari Alibaba di Hangzhou

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren - Sebanyak 38 pendiri startup dari berbagai negara di Asia Tenggara hadir mengikuti program eFounder Fellowship angkatan ke-8 di Hangzhou, Tiongkok.

Di antara para peserta itu, 17 di antaranya berasal dari Indonesia.

Program eFounder Fellowship sendiri adalah program yang digagas oleh Alibaba.

Baca Juga: Inilah 3 Pemenang NTT Startup Challenge 2019: Nodeflux, Modal Rakyat dan Awan Tunai

Tidak perlu diragukan lagi, Alibaba bisa dibilang jadi perusahaan e-commerce paling sukses di dunia saat ini.

Dilansir dari Kontan.co.id, selain Alibaba, program ini juga mendapat dukungan dari Business School dan badan PBB United Nation Conference on Trade and Development (UNCTAD).

Tahun ini para peserta datang dari beragam latar belakang bidang bisnis. Mulai dari e-commerce, fintech, logistik, dan pariwisata.

Baca Juga: Maraknya Startup Ternyata Berpotensi Timbulkan Bubble Ekonomi, Apa Itu?

Berikut adalah nama-nama peserta asal Indonesia yang menjadi bagian dari eFounders Fellowship Program 2019:

  • Afia Fitriati - Gadjian
  • Antonius Taufan - Tada
  • Cesar Rohedi - Prestisa
  • Daniel Basuki - RoomMe
  • Eddy Christian Ng - Tokoin
  • Handy Chang - Indo Trading
  • Henriech Vincent - Bizhare
  • Kevin Osmond - Printerous
  • Leslie Lim - Cicil
Baca Juga: Startup Jual Beli Produk Muslim Evermos, Diguyur Investasi Rp 115 Miliar

Source : Kontan.co.id

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest