Follow Us

Pakai Aplikasi BRI Credit Card Mobile, Pemegang Kartu Kredit BRI Tak Butuh Customer Service Lagi

None - Jumat, 23 Agustus 2019 | 18:25
Kartu Kredit BRi
Kontan/Baihaki

Kartu Kredit BRi

Selama ini para pemegang kartu kredit harus menelepon ke nomor customer service saat menghadapi masalah, mencari informasi kartunya, bahkan saat ingin mencicil pembelian barang.

Hal itu cukup merepotkan, karena telepon belum tentu langsung tersambung.

Apalagi biaya telepon cukup tinggi dibebankan ke pemilik kartu kredit saat menelepon customer service.

Pemegang kartu kredit Bank Rakyat Indonesia (BRI) kini sudah tidak perlu lagi menghubungi customer service via telepon.

Baca Juga: Cara Menghindari Rute Ganjil Genap Lewat Aplikasi Google Maps dan Waze

Karena pengguna dapat mengendalikan kartu kredit melalui BRI Credit Card Mobile.

Sekedar info, Bulan Juni 2019 lalu BRI merilis BRI Credit Card Mobile.

Aplikasi ini menawarkan kemudahan serta keamanan bertransaksi untuk pengguna.

BRI Credit Card menawarkan fasilitas pengecekan info pemakaian kartu kredit.

Sehingga, pengguna dapat mengontrol penggunaan kartu kredit setiap saat.

Baca Juga: Aplikasi Autocilllin Mobile Claim Permudah Klaim Asuransi, Cukup Lewat Hape Saja

Aplikasi ini juga menawarkan fasilitas riwayat tagihan kartu.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest