Follow Us

3 Cara Laporkan Konten Negatif  di Dunia Maya, Agar Indonesia Aman

Husna Rahmayunita - Selasa, 15 Mei 2018 | 16:08
Cara blok konten negatif
meditationbrainwave

Cara blok konten negatif

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

NexTren.com – Aksi teror mengancam Indonesia akhir-akhir ini.

Peristiwa pengeboman yang terjadi di beberapa tempat di Surabaya nyatanya menambah daftar panjang tragedi.

Teroris telah mengancam negeri tercinta. Dan tak bisa dipungkiri, kejahatan tersebut membuat publik panik dan takut.

Tak hanya di dunia nyata, kejahatan nyatanya juga marak dilakukan di dunia maya.

(BACA: Hobi Nonton Youtube Kini Diberi Batasan Waktu, Cocok Buat Anak-anak!)

Tanpa disadari, oknum tak bertanggung jawab sering melontarkan tindak provokasi yang dapat memecah persatuan.

Media sosial menjadi sarana yang cukup mendukung aksi kejahatan yang terjadi.

Untuk itu, berulang kali orang diingatkan untuk berbijak dalam bermedia sosial dan beaktivitas online.

(BACA: Asus Siap Luncurkan Hape Gaming ROG di Bulan Juni 2018, Dua Jempol!)

Kominfo pun tak tinggal diam.

Tindak kejahatan di dunia maya sendiri berwujud:

- kabar hoax- pornografi- ujaran kebencian/SARA-perjudian-narkoba-penipuan-pishing/malware-radikal/terorisme-kekerasan dan - pelanggaran HAKI.

stop konten negatif
Twitter @aduankonten

stop konten negatif

Dan bagi masyarakat yang menjumpai hal tersebut, diharap segera melaporkannya.

(BACA: Spesifikasi Oukitel K7, Hape dengan Baterai 10.000 mAh Cuma Sejutaan)

Inilah 3 cara mudah melaporkan konten negatif di dunia maya.

1. Screen capture atau URL link ke aduankonten.id

2. Screen capture atau URL link ke aduankonten@mail.kominfo.go.id

3. Screen capture atau URL link dan kirim ke nomor WhatsApp 081 1922 4545.

Aduan yang dikirimkan akan segera ditindaklanjuti dan kerahasian pelapor akan dijamin eutuhnya.

Semoga bermanfaat. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest